Moskow, MINA – Presiden Rusia Vladimir Putin tidak akan menghadiri KTT G20 para pemimpin dunia di Bali, Indonesia, pekan depan.
Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov akan memimpin delegasi Rusia di KTT tersebut, yang menjadi pertemuan pertama para pemimpin ekonomi terbesar dunia sejak Putin melancarkan perangnya di Ukraina, Al Jazeera melaporkan.
Kedutaan Besar Moskow di Indonesia mengatakan, program Putin “masih dikerjakan” dan pemimpin Rusia itu dapat berpartisipasi dalam KTT secara virtual.
Presiden Indonesia Joko Widodo awal pekan ini mengatakan, dia memiliki “kesan kuat” bahwa pemimpin Rusia itu akan melewatkan pertemuan itu.
Baca Juga: Joe Biden Marah, AS Tolak Surat Penangkapan Netanyahu
KTT G20 yang mempertemukan para pemimpin 19 negara dan Uni Eropa, diperkirakan akan didominasi oleh perkara dampak perang Ukraina, yang telah memicu kelangkaan pangan dan bahan bakar global. (T/RI-1/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Inggris Hormati Putusan ICC, Belanda Siap Tangkap Netanyahu