Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

QATAR BERIKAN BEASISWA PENDIDIKAN TINGGI UNTUK 100 WARGA PALESTINA

Admin - Selasa, 3 November 2015 - 21:41 WIB

Selasa, 3 November 2015 - 21:41 WIB

382 Views ㅤ

palestineDoha, 21 Muharram 1437/3 November 2015 (MINA) – Qatar melalui Al-Fakhoora Education Group telah meluncurkan beasiswa pendidikan untuk mengembangkan potensi siswa Palestina. Sebuah proyek 10 tahun dalam bentuk program beasiswa penuh kepada 100 siswa selama empat sampai lima tahun level pendidikan tinggi.

Beasiswa merupakan kelanjutan dari subsidi sebelumnya disediakan oleh Qatar, dan ini termasuk rekonstruksi kemitraan dengan UNICEF, UNRWA dan organisasi internasional lainnya, demikian dilaporkan International Islamic News Agency (IINA) dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Koran Al-Raya berbasis di Qatar mengatakan bahwa Al-Fakhoora telah menawarkan 600 beasiswa 2015 dan 1.000 beasiswa tambahan pada tahun 2016, dalam upaya yang bertujuan membuka jalan untuk mendidik pemimpin masa depan di Gaza.

Kelompok Al-Fakhoora didukung oleh Utusan Khusus untuk Pendidikan Dasar dan Tinggi UNESCO Sheikha Mozah Al-Missned. Hal ini juga sedang dilaksanakan melalui perjanjian tripartit antara Al-Fakhoora, Islamic Development Bank (IDB), dan United Nations Development Programme (UNDP), Palestina Chronicle melaporkan.

Baca Juga: Jumlah Korban Syahid di Gaza Jadi 48.329 Sejak Oktober 2023

“Program beasiswa ini merupakan upaya penting untuk membangun kapasitas pendidikan tinggi bagi pengembangan pemuda Palestina”, kata Farooq Burney, Direktur Proyek Al-Fakhoora.

“Kami sangat antusias untuk melihat proyek ini bergerak maju dan mengharapkan hasil yang besar dari kerjasama kami dengan IDB dan UNDP dalam melengkapi siswa Palestina untuk masa depan yang cerah,” tambahnya. (T/P005/P4)

 

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Tawanan Israel Cium Kening Pejuang Hamas saat Dibebaskan

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Dunia Islam
Palestina
Palestina
Palestina