Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Qatar Charity dan Bulan Sabit Merah Turki Kerjasama Bantu Pengungsi Suriah

Admin - Selasa, 13 Desember 2016 - 22:50 WIB

Selasa, 13 Desember 2016 - 22:50 WIB

397 Views ㅤ

Ankara, 13 Rabiu’ul Awwal 1438/13 Desember 2016 (MINA) – Bulan Sabit Merah Turki dan Qatar Charity, sebuah LSM yang berbasis di Doha, Senin di Istambul,  menandatangani kesepakatan kampanye bantuan bersama senilai AS $ 10 juta untuk untuk membantu jutaan pengungsi Suriah di Turki.

Menurut perjanjian tersebut, kedua fihak akan bekerjasama secara luas untuk jangka waktu lima tahun dalam kegiatan-kegiatan penyediaan akomodasi, pelayanan kesehatan, gizi, pendidikan.

Berbicara pada upacara penandatanganan, , Ketua Bulan Sabit Merah Turki, Kerem Kinik, mengatakan, seperti dilaporkan Middle East Monitor (MEMO) dikutip Mi’’raj Islamic News Agency (MINA) tujuan utama dari kesepakatan ini adalah untuk memberikan layanan lebih baik kepada para pengungsi Suriah di Turki.

“Ini akan menjadi kesempatan untuk membantu hampir tiga juta warga Suriah yang di  Turki dan hampir 6,5 juta orang mengungsi di Suriah, “katanya.

Baca Juga: Israel Perintahkan Warga di Pinggiran Selatan Beirut Segera Mengungsi

Dia menambahkan bahwa Qatar Charity dan Bulan Sabit Merah akan terus bekerja sama pada proyek-proyek  lainnya, seperti Palestina, Irak dan Somalia. “Kerjasama ini baru permulaan,” ujarnya.

Lebih dari delapan juta warga Suriah telah memperoleh manfaat dari proyek-proyek amal yang dilaksanakan sejak pecahnya perang di negara itu, kata Yusuf bin Ahmed Al-Kuwari, CEO Qatar Charity. “Kami berencana untuk menjangkau lebih banyak setelah membuka kantor regional di Ankara di 2016 ini,” katanya . (T/P005/P2)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Lima Paramedis Tewas oleh Serangan Israel di Lebanon Selatan

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Dunia Islam
Internasional
Timur Tengah
Timur Tengah