Qatar Serukan Negara Teluk Adakan Pembicaraan dengan Iran

Doha, MINA – Qatar telah menyerukan negara-negara Teluk Arab untuk mengadakan pembicaraan dengan Iran, kata Menteri Luar Negeri dalam sebuah wawancara yang disiarkan Selasa (19/1), setelah Doha berdamai dengan tetangganya.

Menteri Luar Negeri Sheikh Mohammed bin Abdulrahman Al-Thani, yang sebelumnya menyerukan dialog dengan Iran, mengatakan kepada Bloomberg TV bahwa dia “berharap ini akan terjadi dan kami masih percaya ini harus terjadi.”

“Ini juga keinginan yang dimiliki oleh negara-negara Dewan Kerjasama Teluk (GCC) lainnya,” katanya, Nahar Net melaporkan.

Itu terjadi beberapa pekan setelah GCC menyerukan Arab Saudi, Bahrain dan UEA untuk menjalin kembali hubungan dengan Qatar, setelah memutuskannya pada Juni 2017 karena tuduhan bahwa Qatar terlalu dekat dengan Iran.

Namun, Doha membantah tuduhan tersebut.

Qatar dan Iran berbagi salah satu ladang gas terbesar di dunia dan Doha menjaga hubungan baik dengan Teheran.

“Qatar akan memfasilitasi negosiasi, jika diminta oleh pemangku kepentingan, dan akan mendukung siapa pun yang dipilih untuk melakukannya,” tambah Sheikh Mohammed. (T/RI-1/RS1)

Mi’raj News Agency (MINA)