Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Raih 70 Emas, Indonesia Naik Peringkat Ketiga SEA Games 2023

Lailatul Mukarromah - Senin, 15 Mei 2023 - 10:10 WIB

Senin, 15 Mei 2023 - 10:10 WIB

16 Views

Jakarta, MINA – Indonesia sudah meraih 70 medali emas di SEA Games 2023 Kamboja, hal ini membuat tim Merah Putih naik peringkat ketiga klasemen sementara, Senin (15/5) pagi.

Capaian kontingen Merah Putih sudah memenuhi target Presiden Joko Widodo.

Kontingen Indonesia panen sebanyak 12 medali emas pada pertandingan Ahad (14/5) yang diraih atlet Tanah Air.

Sukses diraih dari berbagai cabor, dari mulai timnas basket putri, judo, tenis, traditional boat race, angkat besi, gulat, fin swimming, dan E-Sport.

Baca Juga: UAR Korwil NTT Ikuti Pelatihan Water Rescue

Medali emas ke-70 disumbangkan cabang E-Sport lewat pertandingan PUBG Mobile. Tim PUBG Indonesia 2 mengalahkan Vietnam dalam partai perebutan medali emas SEA Games 2023 Kamboja.

Hasil ini membuat Indonesia sudah mengumpulkan 70 medali emas di SEA Games 2023 Kamboja, memenuhi permintaan Presiden Joko Widodo. Sebelumnya, atlet Indonesia diminta meraih emas lebih dari yang didapat di Vietnam dua tahun lalu, saat meraih 69 medali emas.

Total 70 medali emas membuat Indonesia juga nyaman di peringkat tiga klasemen perolehan medali SEA Games 2023. Indonesia kalah dari Vietnam (107 emas) dan Thailand (91 emas), dan unggul dari tuan rumah Kamboja, yang baru mengumpulkan 65 emas.

Klasemen SEA Games 2023 Kamboja:

Baca Juga: Cuaca Jakarta Diguyur Hujan Kamis Ini

1 Vietnam 107 emas, 92 perak, 95 perunggu (294)
2 Thailand 91, 67, 88 (246)
3 Indonesia 70, 60, 80 (210)
4 Kamboja 65, 61, 103 (229)
5 Filipina 46, 72, 86 (204)

6 Singapura 42, 36, 55 (133)
7 Malaysia 29, 41, 79 (149)
8 Myanmar 20, 19, 58 (97)
9 Laos 6, 20, 51 (77)
10 Brunei 2, 1, 6 (9)
11 Timor Leste 0, 0, 8 (8)
(R/R11/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Tim Gabungan Lanjutkan Pencarian Korban Longsor Jawa Tengah

Rekomendasi untuk Anda

MINA Sport
MINA Sport
MINA Sport
MINA Sport