RAJA SALMAN BERI SANTUNAN RP3,8 MILIAR KELUARGA KORBAN CRANE

AR-150919753.jpg&MaxW=780&imageVersion=16by9
Khaleej Times

Riyadh, 2 Dzulhijjah 1436/16 September 2015 (MINA) – Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz, Selasa (15/9) menyatakan menyiapkan santunan sebesar 1 juta SR (Saudi Reyal) atau sekitar Rp3,8 miliar untuk keluarga musibah jatuhnya alat berat derek () di Mekkah al-Mukaramah.

Media setempat Khaleej Times menyebutkan, selain santunan korban meninggal, Raja juga memberikan santunan serupa sebesar 1 juta SR (Saudi Reyal) atau sekitar Rp3,8 miliar kepada para korban yang cacat seumur hidup.

Bantuan lainnya, senilai 500 ribu SR (Rp1,9 miliar) kepada setiap korban terluka.

“Semua bantuan akan diberikan kepada mereka yang berhak dari keluarga korban setelah melapor kepada bagian khusus yang mengurusi,” bunyi pernyataan.

Raja Salman juga menyatakan bahwa dua kerabat dari korban meninggal akan diundang menjadi tamu Raja untuk musim haji 2016 mendatang.

Para Korban yang tidak mampu melakukan haji tahun ini karena cedera, mereka juga diundang sebagai tamu Raja musim haji tahun depan.

“Keluarga korban juga akan diberikan visa kunjungan khusus untuk menjenguk dan ikut merawat korban yang masih dirawat di rumah sakit selama periode yang tersisa dari musim haji sampai mereka kembali ke rumah.

 

Catatan komisi investigasi menyebutkan,  sedikitnya 107 orang meninggal dan 230 lainnya terluka dalam musibah tersebut. (T/nrz/P4)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Comments: 0