Raja Salman Sebut Kontribusi Negara-Negara Islam Pada Pengaturan Ibadah Haji Masa Pandemi

Riyadh, MINA – Dukungan negara-negara Islam terhadap upaya Arab Saudi melawan selama berkontribusi untuk melindungi jamaah dan mencegah penyebaran pandemi, kata Raja Saudi Salman, Selasa (20/7).

Dalam pidato yang disiarkan televisi untuk memperingati Idul Adha, Raja mengatakan, langkah-langkah telah diambil selama ziarah untuk mengurangi kemungkinan penyebaran COVID-19 “mengingat apa yang sedang dialami dunia,” dan kampanye vaksinasi Saudi telah memungkinkan pihak berwenang untuk menyediakan lingkungan yang aman bagi para jamaah, Arab News melaporkan.

Untuk tahun kedua berturut-turut, Arab Saudi membatasi jemaah haji untuk mereka yang tinggal di Kerajaan. Hanya 60.000 orang yang diizinkan untuk ambil bagian asalkan mereka telah divaksinasi.

“Saya bersyukur kepada Allah SWT atas keberhasilan besar upaya Kerajaan dalam mengurangi dampak yang ditimbulkan oleh pandemi COVID-19 pada semua aspek kehidupan dan bekerja untuk meningkatkan kekebalan masyarakat dengan memberikan lebih dari 22 juta dosis vaksin COVID-19 kepada warga dan rakyat,” ujarnya.

Raja mengucapkan selamat kepada umat Islam pada Idul Adha dan berdoa untuk kembalinya para jamaah dengan selamat ke keluarga mereka. (T/RI-1/P1)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: Rudi Hendrik

Editor: Ismet Rauf

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.