Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ratusan Ribu Jamaah Idul Adha Padati Masjid Istiqlal

habibi - Senin, 12 September 2016 - 08:10 WIB

Senin, 12 September 2016 - 08:10 WIB

489 Views ㅤ

Jakarta, 10 Dzulhijjah 1437/12 September 2016 (MINA) – Ratusan ribu Muslimin jemaah salat Idul Adha memadati Masjid Istiqlal Jakarta, Senin (12/9).

Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta Prof Dr H Nasaruddin Umar MA mengatakan, jamaah yang datang diperkirakan berjumlah ratusan ribu, melihat hari ini adalah hari raya Idul Adha yang tak semua warganya pergi ke kampung halaman ketika Idul Fitri.

Masjid Istiqlal itu kapasitasnya sangat besar, mungkin bisa 150.000 orang bahkan bisa lebih yang datang, sekarang Idul Adha, apalagi cuaca sangat cerah,” ujarnya saat ditemui di Masjid Istiqlal Jakarta. Mi’raj Islamic News Agency (MINA) melaporkan.

Masjid Istiqlal Jakarta menjadi salah satu tujuan masyarakat Muslim Indonesia untuk menunaikan ibadah salat Idul Adha 1437 Hijriyah yang jatuh pada hari ini, termasuk ada jemaah yang datang dari luar ibukota.

Baca Juga: Menag Bertolak ke Saudi Bahas Operasional Haji 1446 H

Salat Idul Adha kali ini tidak dihadiri oleh pemimpin negara seperti salat hari raya yang dilakukan di tahun-tahun sebelumnya. Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) berhalangan hadir karena sudah terjadwal salat di Masjid Raya Al-Bantani, Banten, sedangkan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla (JK) tugas negara ke Amerika Serikat.

Hadir pula Menteri Pertanian serta Menteri Agraria dan Tataruan yang menggantikan Jokowi/JK, juga hadir perwakilan dari negara-negara tetangga, dan pejabat kepemerintahan.

Pelaksanaan Salat Idul Adha 1437 Hijriyah Masjid Istiqlal Jakarta dengan imam salat dipimpin oleh Wakil Imam Besar Masjid Istiqlal Jakarta, Syekh Syarifuddin Muhammad, dengan khotib, KH Cholil Nafis, Ketua Komisi Dakwah Majlis Ulama Indonesia (MUI). (L/M09/P001)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Polisi Amankan Uang Rp150 M dari Kasus Judol

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
MINA Millenia
Indonesia
Palestina
Dunia Islam