Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rendang Salah Satu Makanan Terenak di Dunia, KJRI Jeddah Promosikan di Saudi

Rana Setiawan - Rabu, 30 Januari 2019 - 05:51 WIB

Rabu, 30 Januari 2019 - 05:51 WIB

3 Views

Penandatanganan kerja sama bisnis antara Rendang Minang Ltd dengan perusahaan Saudi, Sabtu (26/1).(Foto: KJRI Jeddah)

Jeddah, MINA – Konsul Jenderal (Konjen) RI Jeddah, Dr. Hery M. Saripudin, dan Wakil Walikota Payakumbuh, Erwin Yunaz, didampingi oleh Konsul Ekonomi KJRI Jeddah, Agus Muktamar, menyaksikan penandatanganan kesepakatan bisnis antara Rendang Minang, Ltd dan Ibrahim Abdo J. Talaili.

Penandatanganan kesepakatan itu digelar bertepatan pada penutupan pameran aneka produk keperluan haji dan umrah di Gedung Balai Nusantara Kompleks Wisma Konjen RI Jeddah, Sabtu (26/1), demikian rilis yang diterima MINA, Selasa.

Kesepakatan ini merupakan wujud dukungan KJRI Jeddah terhadap upaya mengglobalkan rendang sebagai ikon nasional dan meneguhkan Payakumbuh sebagai City of Rendang.

Pameran bertajuk Hajj and Umrah Exhibition itu berlangsung dari 24-26 Januari 2019. Perwakilan Kota Payakumbuh menjadi salah satu dari 11 produsen dari Indonesia yang mengikuti pameran tersebut.

Baca Juga: Prabowo Klaim Raih Komitmen Investasi $8,5 Miliar dari Inggris

Sejak tahun 2014 lalu salah satu kuliner khas Sumater Barat, Rendang, dinobatkan sebagai makanan terlezat di dunia.

Pemerintah Kota Payakumbuh, Sumatra Barat pun menyasar Arab Saudi sebagai salah satu pasar internasional untuk produk rendang khas Payakumbuh.

Saat ini, produksi rendang Payakumbuh sudah di atas 1 ton per hari, dan potensial untuk terus ditingkatkan. Payakumbuh juga didukung sebagai daerah sentra peternakan sapi dan memiliki rumah potong hewan (RPH) berkapasitas besar.

Kini Kota Payakumbuh juga telah memiliki 37 Industri Kecil dan Menengah (IKM) rendang yang sudah berproduksi untuk mewujudkan branding Payakumbuh City of Rendang.

Baca Juga: Fun Run Solidarity For Palestine Bukti Dukungan Indonesia kepada Palestina

Rata-rata produksi setiap IKM mampu menghasilkan 31 Kg rendang per hari, jika dikalkulasikan seluruhnya bisa menghasilkan 1.147 Kg dalam satu hari.(L/R01/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: KNEKS Kolaborasi ToT Khatib Jumat se-Jawa Barat dengan Sejumlah Lembaga

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Internasional
Internasional