Batang, MINA – Ribuan masyarakat dari Kabupaten Batang, Pekalongan, dan sekitarnya memadati alun-alun Kabupaten Batang, Jawa Tengah dalam aksi solidaritas bertajuk “Batang Peduli Palestina” yang digelar oleh Aliansi Masyarakat Batang Peduli Palestina pada Ahad (20/4).
Aksi kemanusiaan diisi berbagai kegiatan, mulai dari orasi perjuangan perwakilan berbagai organisasi masyarakat, penampilan puisi, hingga pertunjukan drama teatrikal.
Bupati Batang, M. Faiz Kurniawan beserta istri Faelasufa, hadir dan memberikan dukungan penuh aksi tersebut.
Dalam sambutannya, Bupati Faiz menyampaikan apresiasi atas solidaritas masyarakat terhadap penderitaan rakyat Palestina, serta berharap agar semangat kemanusiaan terus dijaga.
Baca Juga: Pengiriman Jamaah Haji Ilegal Digagalkan di Bandara Soetta, Ini Respons BP Haji
Salah satu momen yang mengharukan dalam aksi ini adalah pembacaan puisi oleh sejumlah perwakilan, termasuk dari tokoh-tokoh masyarakat dan pemuda.
Sementara itu, siswa-siswi SMP IT Assalam Pekalongan menampilkan drama teatrikal yang menggambarkan penderitaan rakyat Palestina akibat penjajahan Zionis Israel.
Puncak acara diisi oleh orasi utama dari Ustadz Amar Risalah, yang menggugah semangat para peserta untuk terus menyuarakan keadilan dan kemerdekaan bagi Palestina.
Dalam orasinya, dia menegaskan pentingnya peran umat Islam dalam mendukung perjuangan rakyat Palestina, baik melalui doa, donasi, maupun aksi lainnya.
Baca Juga: Antisipasi Rob, Gubernur Jakarta Tanam 7.500 Mangrove
Sebagai bentuk perlawanan simbolis terhadap penjajahan dan penindasan, kegiatan diakhiri dengan aksi pembakaran simbolik produk-produk pendukung Zionis Israel di depan panggung.
Para peserta dengan lantang menyerukan boikot terhadap produk-produk tersebut sebagai bagian dari upaya menekan dominasi ekonomi Zionis di tingkat global.
Aksi ini juga dihadiri oleh perwakilan dari Aqsa Working Group (AWG) Pekalongan, serta beberapa perwakilan dari wilayah lain seperti AWG Tegal dan AWG Brebes.
Mereka memberikan dukungan moral dan turut mengajak masyarakat agar terus terlibat dalam gerakan kemanusiaan global untuk Palestina.
Baca Juga: Gunung Ibu di Halmahera Erupsi Lagi, Abu Vulkanik Capai 400 Meter
Aksi solidaritas tersebut menjadi bukti nyata bahwa semangat kepedulian terhadap Palestina masih sangat kuat di tengah masyarakat Indonesia, khususnya di wilayah Batang dan sekitarnya. []
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Dosen dan Mahasiswa FDK UIN Ar-Raniry Pengabdian di Malaysia