Idlib, MINA – Hujan lebat melanda pedesaan Idlib utara Suriah, mengakibatkan ribuan tenda di kamp-kamp pengungsian terendam banjir. Hal ini memperburuk penderitaan para pengungsi yang berlindung di dalamnya.
Direktur Koordinator Tanggap Sipil di Suriah Utara, Muhammad Al-Hallaj, mengatakan bahwa hujan deras telah membanjiri 23 kamp pengungsi di wilayah tersebut dan merusak harta milik 1.000 keluarga, Anadolu melaporkan, Kamis (29/12).
Al-Hallaj mengimbau organisasi bantuan yang aktif di wilayah tersebut untuk memberikan bantuan secepat mungkin kepada para pengungsi yang terkena dampak.
Pengungsi Abu Ahmed mengatakan, mereka tidak punya tempat untuk melarikan diri sehingga harus mendirikan tenda di lahan pertanian. Ia menjelaskan, saat hujan turun, seluruh lantai camp berubah menjadi lumpur.
Baca Juga: Anggota Kongres AS Marlin Stutzman: Kunjungan ke Suriah Pengalaman Luar Biasa
Kamp-kamp pengungsian menderita kekurangan infrastruktur dan tidak ada atau drainase yang buruk. (T/R7/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Ribuan Warga Maroko Protes Kapal Pembawa Suku Cadang Jet Tempur Israel