Al-Quds, MINA – Uni Eropa mendistribusikan bantuan dana sebesar 13 juta pound atau setara dengan Rp 233 miliar kepada otoritas Palestina untuk membantu pembayaran rujukan medis sejumlah rumah sakit di Al-Quds (Yerusalem Timur).
Kantor perwakilan UE mengatakan, selain Uni Eropa, Pemerintah Italia dan Finlandia juga memberikan bantuan dana dengan masing-masing 1 juta pound dan 3 juta pound. Demikian Kantor Berita Wafa melaporkan, Kamis (21/5).
Bantuan tersebut diharapkan akan meringankan otoritas Palestina dalam memenuhi kewajibannya terhadap rumah sakit terlepas dari situasi ekonomi yang sedang sulit.
Selain itu, bantuan tersebut juga akan memungkinkan rumah sakit di Yerusalem Timur dapat mempertahankan layanan medisnya untuk warga Palestina, termasuk di wilayah lainnya, seperti Tepi Barat dan Gaza di tengah pandemi Covid-19.
Baca Juga: Pengadilan Tinggi Israel Perintahkan Netanyahu Tanggapi Petisi Pengunduran Dirinya
“Uni Eropa dan Negara-negara anggotanya berkomitmen untuk mendukung rumah sakit di Yerusalem Timur di tengah pandemi Covid-19 dan krisia implikasi kesehatan, sosial serta ekonomi yang parah,” kata Perwakilan Uni Eropa Sven Kühn von Burgsdorff selama kunjungannya ke Rumah Sakit Saint Joseph di Yerusalem Timur, Rabu (20/5). (T/R5/RI-1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Sejumlah Jenazah di Makam Sementara Dekat RS Indonesia Hilang