Riyadh, 14 Dzulqa’dah 1437/ 17 Agustus 2016 (MINA) – Media Arab Saudi, Al-Ihbariyya TV melaporkan, sebuah rudal diluncurkan dari Yaman ke wilayah Arab Saudi pada Selasa (16/8), dan jatuh di wilayah Najran, yang membunuh empat warga Saudi dan tiga warga asing.
Menurut juru bicara Pertahanan Sipil distrik Najran, Letnan Kolonel Ali bin Omair Al-Jarman Al-Shahrani, rudal menghantam kawasan industri kota, yang menyebabkan kerusakan material.
Yaman dalam cengkeraman ketidakstabilan akibat perang saudara sejak 2014 ketika pemberontak Houthi menguasai ibukota Sana’a yang memaksa Presiden Abd Rabbuh Mansour Hadi dan pemerintahnya yang didukung Saudi mengungsi ke Riyadh.
Pada Maret tahun 2015 lalu, Arab Saudi dan sekutu Arabnya membuat koalisi melancarkan aksi militer besar-besaran terhadap Hothi di Yaman sampai saat ini. (T/M013/P2)
Baca Juga: Israel Perintahkan Warga di Pinggiran Selatan Beirut Segera Mengungsi
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)