Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rumah Zakat Semprot Disinfektan Antisipsi Virus COVID-19 di Tiga Titik

Insaf Muarif Gunawan - Senin, 23 Maret 2020 - 09:52 WIB

Senin, 23 Maret 2020 - 09:52 WIB

11 Views

Jakarta, MINA – Brand Manager Rumah Zakat Jakarta Nur Lutfiyana mengatakan, Rumah Zakat melakukan penyemprotan disinfektan di tiga titik lokasi masjid / musholla di Pangkalan Jati dan Cipinang Melayu,  Ahad (22/3).

“Penyemprotan dilakukan untuk meminimalisir penyebaran virus corona (COVID-19) di wilayah tersebut,” ucap Nur, demikian keterangan yang diterima MINA.

Relawan yang diturunkan dalam program penanganan virus corona di Jakarta sebanyak delapan orang. Rumah Zakat juga menyiapkan APD berupa masker, helm, sarung tangan karet, kaca mata google, 30 buah handsanitizier, alkohol 70% dan cairan disinfektan sebanyak 10 liter.

Lokasi yang dijadikan target adalah Masjid Jami Al Hidayah, RA Al Hidayah yang beralamat Pangkalan Jati Gg.H.Amsir RT/RW.002/004, Masjid Nurul Iman RT/RW. 005/004, Mushola Nur ‘Alif (RT.009/004) yang bersebelahan dengan TPU Kramat Djendil.

Baca Juga: Hingga November 2024, Angka PHK di Jakarta Tembus 14.501 orang.

“Bantuan aksi tersebut diharapkan dapat membantu warga Pangkalan Jati, Cipinang Melayu,” ucap Nur.

“Kami sangat bersyukur atas bantuan yang telah diberikan dan menghilangkan kekhawatiran warga kami” ujar Ketua Makmuri.

Alhamdulillah, terimakasih Rumah Zakat dan BPJS Ketenagakerjaan atas kepeduliannya. Semoga dibalas kebaikan dengan adanya bantuan ini, semoga sehat selalu,” tambah Ketua Remaja Islam Al Hidayah Rafly. (R/R8/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Menag: Guru Adalah Obor Penyinar Kegelapan

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Dunia Islam