Lebanon, MINA – Satuan Tugas (Satgas) Indonesian Battalion (Indobatt) XXIII-L Kontingen Garuda (Konga) United Nations Interim Forces in Lebanon (UNIFIL) menyelenggarakan peringatan “Mother’s Day” di Lebanon.
Peringatan itu dihadiri oleh istri juru bicara parlemen Lebanon Randa Berry dan puluhan ibu-ibu yang aktif di organisasi wanita Lebanon, bertempat di As Sultaniyah Restaurant, Lebanon Selatan, Jumat (30/3).
Pada kesempatan tersebut, Wakil Komandan Satgas Indobatt XXIII-L/UNIFIL Mayor Inf Didiet Trilaksono yang hadir mewakili Komandan Satgas Indobatt Letkol Inf Arfan Johan Wihananto menyampaikan banyak terima kasih atas kepercayaan yang diberikan organisasi wanita di Lebanon Selatan kepada Indobatt dalam penyelenggaraan kegiatan Mother’s Day.
Lebih Lanjut acara yang terselenggara berkat kerja sama organisasi non pemerintahan Better Asotiation yang dipimpin Mr. Whael dengan Civil military in coordination (CIMIC) Indobatt ini turut menghadirkan penampillan dari tim marawis Indobatt XXIII-L/UNIFIL dalam rangka menghibur para hadirin yang memenuhi tempat acara
Baca Juga: Warga Palestina Bebas setelah 42 Tahun Mendekam di Penjara Suriah
Pada kesempatan yang sama Randa Berry dalam sambutannya mengucapkan banyak terimakasih kepada Satgas Indobatt XXIII-L/UNIFIL yang telah berpartisipasi dalam kegiatan Mother’s Day dan mendukung program-program wanita dilebanon Selatan.
“Saya ucapkan terimakasih atas terselenggaranya kegiatan ini dan dalam memeriahkan acara penampilan tim marawis dari Indobatt sangat bagus dan cukup menghibur,” ucapnya. (L/R06/P2)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Faksi-Faksi Palestina di Suriah Bentuk Badan Aksi Nasional Bersama