Saudi Buka Ibadah Umrah Mulai Ahad 25 Juli

Makkah, MINA – membuka kembali tempat-tempat suci Muslim untuk ziarah mulai hari Ahad (25/7), menurut kantor berita negara SPA.

“Masjidil Haram  siap menerima jamaah dan jamaah umrah” SPA mengutip keterangan Wakil Kepala Urusan Masjidil Haram, Saad bin Muhammad al-Muhaimid, MEMO melaporkan.

Dia mengatakan, jamaah akan diterima sesuai dengan aturan pencegahan yang diperlukan untuk menjamin keamanan pengunjung Masjidil Haram.

Sebelumnya jamaah haji tahun 1422H ini pada hari Jumat (23/7) mengakhiri rangkaian ritual ibadah haji. Ibadah ini  setidaknya ditunaikan oleh Umat Islam sekali dalam seumur hidupnya jika mampu.

Ibadah haji tahun ini ini diizinkan diikuti 60.000 warga negara Saudi dan orang asing yang menetap di kerajaan itu, lebih banyak dari tahun 2020 yang hanya diikuti oleh 10.000 jamaah  di tengah pandemi COVID-19. (T/RI-1/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)