Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

SAUDI DAN SPANYOL TANDATANGANI KERJASAMA KEAMANAN

Fauziah Al Hakim - Rabu, 21 Mei 2014 - 09:47 WIB

Rabu, 21 Mei 2014 - 09:47 WIB

533 Views ㅤ

foto: Al Riyadh Newspaper

Jeddah, 22 Rajab 1435/21 Mei 2014 (MINA) – Kerajaan Arab Saudi dan Spanyol menandatangani perjanjian kerjasama keamanan, Senin (19/5), namun tidak memberikan rincian mengenai poin kesepakatan kedua pihak.

Menteri dalam negeri Saudi Pangeran Muhammad bin Nayef dan Menteri untuk urusan luar negeri Spanyol Gonzalo de Benito menandatangani perjanjian atas nama negara mereka, Middle East Monitor (MEMO) melaporkan seperti dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Acara penandatanganan ini dihadiri Menteri Pertahanan Saudi, Putra Mahkota Salman bin Abdul Aziz, Menteri Luar Negeri, Pangeran Saud Al-Faisal dan Raja Juan Carlos Spanyol.

Raja Juan Carlos mengatakan selama pertemuan dengan pengusaha Saudi di Kamar Dagang dan Industri di Jeddah, “delegasi  para pembisnis besar  Spanyol menemani saya selama kunjungan ini untuk menunjukkan hubungan yang kuat antara kedua negara.”

Baca Juga: Sempat Dilaporkan Hilang, Rabi Yahudi Ditemukan Tewas di UEA

Kerajaan Arab Saudi telah memainkan peran penting dalam menjaga stabilitas bagian dari dunia ini dan saya merasa terhormat menyaksikan kedatangan Kerajaan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan memainkan peran lebih besar dalam ekonomi global,” tambahnya.

Carlos mencatat Arab Saudi telah menjadi pemain utama dalam G-20 dan ia berkata, “Negara anda secara aktif memberikan kontribusi terhadap stabilitas energi pasar global dan anda memiliki ambisius untuk program pembangunan dan urbanisasi yang akan meningkatkan kerajaan menjadi salah satu perekonomian terbaik yang dikembangkan di dunia. (T/Fauziah/P03/R2)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Baca Juga: Israel Perintahkan Warga di Pinggiran Selatan Beirut Segera Mengungsi

Rekomendasi untuk Anda

Ilustrasi (foto: CNBC)
Palestina
Eropa
Eropa
Eropa