Saudi Liburkan Sementara Sekolah dan Universitas Cegah Virus Corona

, MINA – Arab Saudi meliburkan  sementara sekolah dan universitas di seluruh  Kerajaan mulai Senin (9/3) untuk mengendalikan penyebaran virus corona, pengumuman Kementerian Pendidikan.

Semua lembaga pendidikan, termasuk sekolah negeri dan swasta, lembaga pelatihan teknis dan kejuruan libur sampai pemberitahuan lebih lanjut. Middle East Monitor (MEMO) melaporkan.

Kementerian Pendidikan Saudi mengatakan, langkah-langkah pencegahan dan pencegahan atas rekomendasi otoritas kesehatan untuk melindungi siswa dan staf.

“Menteri Pendidikan mengarahkan agar sekolah virtual dan pendidikan jarak jauh diaktifkan, sementara sekolah libur untuk memastikan bahwa proses pendidikan berlanjut secara efektif dan berkualitas,” tambah kementerian.

Kerajaan sedang melakukan evaluasi harian dan mingguan sebelum memutuskan tanggal kapan pelajar dapat kembali ke sekolah, Menteri Pendidikan Riyadh, Hamad Bin Mohammed Al-Sheikh, mengatakan.

Saudi telah mengambil sejumlah langkah untuk mengendalikan penyebaran virus. Selama akhir pekan itu diberlakukan isolasi sementara di provinsi Qatif timur setelah 11 kasus diidentifikasi di sana. Ini juga menangguhkan visa untuk ziarah, pariwisata dan umrah.

Larangan umrah diperpanjang pekan lalu untuk warga Saudi, sementara area di sekitar Ka’bah dibersihkan dan didesinfeksi. (T/ara/B03/RS2).

Mi’raj News Agency (MINA)

Wartawan: hadist

Editor: Ali Farkhan Tsani

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.