Makkah, MINA – Kerajaan Arab Saudi berada di peringkat keempat secara global dalam penggunaan teknologi 5G dan peringkat ke-10 dalam kecepatan internet sebagai hasil dari skema transformasi digital nasional.
Wakil Menteri untuk Teknologi, Industri dan Kapasitas digital di Kementerian Komunikasi dan Teknologi Informasi, Dr. Ahmed Al-Theneyan, mempresentasikan temuan tersebut di webinar pembukaan acara “Lentera Digital”, yang diluncurkan pada Jumat (8/5) oleh Kamar Perdagangan dan Industri Makkah, demikian dikutip dari Arab News.
“Kami bangga dengan transformasi digital dan lompatan kualitatif yang telah kami capai di semua bidang,” katanya. “Kerajaan melonjak dari peringkat 150 ke posisi 10 secara global dalam hal kecepatan internet, menunjukkan ketahanan infrastrukturnya. Ini juga karena meningkatnya penggunaan serat optik yang telah mencapai lebih dari tiga juta rumah tangga Saudi, disertai dengan teknologi 5G yang akan digunakan di sektor kesehatan dan industri.”
Al-Theneyan menambahkan, Kerajaan sekarang mengendalikan lebih dari 7.000 menara 5G dan Kementerian telah meluncurkan beberapa program pelatihan. Tingkat lokalisasi sektor ini adalah 52 persen dan Kementerian juga menerapkan program yang mendukung penciptaan lapangan kerja.
Baca Juga: Program 100 Hari Kerja, Menteri Abdul Mu’ti Prioritaskan Kenaikan Gaji, Kesejahteraan Guru
Al-Theneyan juga menyoroti “Inisiatif Pemberian Digital dari kementerian” yang bertujuan mempromosikan kesadaran teknis dan digital. (T/RI-1/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Delegasi Indonesia Raih Peringkat III MTQ Internasional di Malaysia