Sebanyak 111 Pemukim Yahudi Serbu Al-Aqsa di Tengah Pembatasan

Yerusalem, MINA – Senin pagi (16/11), sejumlah 111 ekstremis menyerbu melalui Gerbang Maghariba, di tengah pembatasan pandemi Covid-19.

Polisi pendudukan memberikan perlindungan penuh bagi para pemukim, mulai dari masuk gerbang, berkeliling di sekitar pekarangan, ritual, hingga keluar melalui gerbang Al-Silsila. Al-Quds News melaporkan.

Departemen Wakaf Islam Yerusalem melaporkan, termasuk di dalamnya 75 mahasiswa Yahudi yang mengatur tur provokatif.

Laporan menambahkan, para pengunjung mendapat penjelasan tentang “dugaan Kuil”, dan melakukan ritual Talmud di halaman Al-Aqsa, di sisi timur, dan memprovokasi jamaah kaum Muslimin.

Sementara polisi Israel memberlakukan pembatasan masuknya jamaah Palestina ke masjid, dan memeriksa beberapa identitas mereka, dan menggeledah tas wanita di gerbang masuk. (T/RS2/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.