SEBANYAK 12 KLOTER GELOMBANG II PULANG HARI INI

(dok. Kemenag)
(dok. Kemenag)

Jeddah, 1 Muharram 1437/14 Oktober 2015 (MINA) – Kepala Seksi Pelayanan Pemulangan Daker Ismali Aini mengatakan, pada Rabu (14/10) ini sebanyak 12 kloter akan kembali diberangkatkan dari Makkah Al-Mukarramah.

“Sejumlah 12 kloter akan kembali diberangkatkan  dari Makkah menuju Madinah untuk menjalani ibadah Arbain,” kata Ismail, demikian siaran pers Kemenag yang diterima Mi’raj Islamic News Agency (MINA).

Berikut ini rincian jadwal pemberangkatan ke-12 kloter dari Makkah ke Jeddah:

1) JKS 63, 450 jamaah dari Jawa Barat, berangkat pukul 06.00 waktu Arab Saudi (WAS); 2)  SOC 66, 360 jamaah dari Jawa Tengah, berangkat pukul 06.00 WAS; 3) JKS 64, 450 jamaah dari Jawa Barat, berangkat pukul 06.00 WAS; 4)  UPG 24, 455 jamaah dari Gorontalo, berangkat pukul 06.30 WAS; 5) BTJ 06, 393 jamaah dari Aceh, berangkat pukul 09.45 WAS; 6) JKG 36, 455 jamaah dari DKI Jakarta, berangkat pukul 12.45 WAS;

7) SOC 67, 360 jamaah dari Jawa Tengah, berangkat pukul 16.35 WAS; 8) SUB 59, 450 jamaah dari Jawa Timur, berangkat pukul 17.00 WAS; 9) JKG 37, 455 jamaah dari Banten, berangkat pukul 17.30 WAS; 10) SUB 60, 450 jamaah dari Jawa Timur, berangkat pukul 18.30 WAS; 11) BDJ 10, 360 jamaah dari Kalimantan Selatan, berangkat pukul 18.35 WAS; dan 12) SOC 68, 360 jamaah dari Jawa Tengah, berangkat pukul 18.30 WAS. (T/P011/R05)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Comments: 0