Mekkah, 20 Dzulhijjah 14346/4 Oktober 2015 (MINA) – Sampai dengan Ahad (4/10) sebanyak 1.800 jenazah korban musibah Mina, termasuk korban dari Indonesia, sudah dimakamkan di pemakaman yang berada di sisi kanan tempat pemulasaraan jenazah Muashim.
“Ada 1.800 jenazah yang sudah dikuburkan di situ,” tutur Kepala Kantor Urusan Haji Daker Makkah Arsyad Hidayat di kantornya, Minggu (04/10). Sebagaimana siaran pers resmi Kemenag yang diterima Mi’raj Islamic News Agency (MINA).
Arsyad mengatakan korban wafat yang berasal dari Indonesia juga dimakamkan di sana. Jenazah harus segera dimakamkan karena dikhawatirkan dapat menimbulkan wabah penyakit jika dibiarkan terlalu lama.
Beradarkan pantauan Medi Center Haji (MCH) terdapat lebih dari 60 lubang pemakaman sudah disiapkan sebagai tempat peristirahatan terakhir jamaah haji korban peristiwa Mina yang terjadi pada Kamis (24/09) lalu.
Baca Juga: Militer Israel Akui Kekurangan Tentara dan Kewalahan Hadapi Gaza
Beberapa bagian lainnya masih berupa hamparan yang siap untuk digunakan. Dua buah jenset yang masing-masing tersambung dengan empat lampu besar tampak menyala terang menyinari lubang-lubang pemakaman.
Kuburan Muashim berbentuk hamparan luas sekira lebih dari tiga kali lapangan sepakbola. Hamparan itu tampak dibuat blok-blok dengan ukuran sekitar 8 × 100 meter. Di setiap blok, dibuat liang lahat dengan ukuran panjang 2.5 m, lebar 1.5 m, dan kedalaman 2.5 m.
“Lubang-lubang itu dibuat berjajar, masing-masing lima lubang ke samping. Pada sisi kanan dan kiri tembok pembatas, tertulis nomor pemakaman dalam rentang 1 – 5 secara berurutan,” kata Arsyad.
Ia menambahkan, diperkirakan dalam setiap blok terdapat kurang lebih 200 lubang. Di atas setiap makam jenazah, ditaruh paving blok sebagai penanda adanya jenazah yang dimakamkan di bawahnya.
Baca Juga: Netanyahu Akan Tetap Serang Lebanon Meski Ada Gencatan Senjata
“Kuburannya, lebar 1.5 m, panjang 2.5 m, dan dalam 2.5 m. Itu seperti parit yang sudah dibeton, kemudian jenazah dimasukan, kalau sudah selesai ditutup,” terang Arsyad yang juga ikut menyaksikan pemakaman, Sabtu (03/10) malam.
Menurutnya, pamakaman Muashim ini diperkirakan bisa menampung hingga mencapai 9.000 jenazah. Lebih dari 1.400 jenazah korban terowongan Mina yang terjadi pada tahun 1990 juga dimakamkan di pemakaman ini pada blok yang berbeda. (T/P010/P2)
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: Agresi Israel Hantam Pusat Ibu Kota Lebanon