Jakarta, MINA – Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta, Dwi Oktavia mengatakan, jumlah total pasien Covid-19 di Jakarta yang dinyatakan sembuh sebanyak 399.821, dengan tingkat kesembuhan 96,6 persen.
Berdasarkan data terkini Dinas Kesehatan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta per 7 Mei, jumlah pasien sembuh meningkat sebanyak 597 orang.
Dari jumlah tes tes PCR sebanyak 15.360 spesimen, 10.752 orang dites PCR hari ini untuk mendiagnosis kasus baru dengan hasil 783 positif dan 9.969 negatif.
Sedangkan untuk pasien yang dinyatakan meninggal dunia sebanyak 22 orang, sehingga totalnya menjadi 6.872 dengan tingkat kematian 1,7 persen.
Baca Juga: Fatwa MUI Boikot Israel Dorong Pertumbuhan Industri Nasional
Selanjutnya, dilakukan juga tes Antigen sebanyak 5.449 orang dites, dengan hasil 86 positif dan 5.363 negatif.
Dwi menjelaskan, hasil tes antigen positif di Jakarta tidak masuk dalam total kasus positif karena semua dikonfirmasi ulang dengan PCR.
Selain itu, Dwi menyampaikan, jumlah kasus Konfirmasi secara total di Jakarta sampai hari ini sebanyak 414.106 kasus.
Sementara itu, proses vaksinasi juga masih terus berlangsung. Adapun jumlah sasaran vaksinasi tahap 1 dan 2 (tenaga kesehatan, lansia, dan pelayan publik) sebanyak 3.000.689 orang.
Baca Juga: Sejumlah Oknum TNI Terjaring Razia Syariat di Banda Aceh
Total vaksinasi dosis 1 saat ini sebanyak 2.064.779 orang (68,8 persen) dan total vaksinasi dosis 2 kini mencapai 1.366.690 orang (45,5 persen). (R/SR/R1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: [Bedah Berita MINA] Perang Dagang AS dan Dampaknya Bagi Palestina