Cikeas, MINA – Sekolah Taruna Yatim Nusantara atau disebut dengan Istana Anak Yatim Cikeas sudah selesai dibangun dan siap menerima pelajar taruna untuk tahun ajaran 2022/2023.
Sekolah Taruna Yatim Nusantara akan memadukan ilmu pengetahuan sekolah umum dan pesantren dengan memadukan kurikulum Sekolah Taruna Nusantara di Magelang dengan Pondok Pesantren Modern Gontor.
“Pembangunan Istana Anak Yatim Cikeas ini merupakan wujud dan ketaatan para pendirinya terhadap perintah Allah Subhanahu Wa Ta’ala yang mewwajibkan setiap hamba-Nya untuk memuliakan anak yatim sebagaimana tertuang dalam Al-Quran Surat Al-Ma’un ayat 1-3, Surat Ad-Dhuha ayat 9, dan Surat Al-Baqarah ayat 225,” kata Drs. H. Suratto Siswodihardjo, Pendiri Istana Anak Yatim dalam video Profil Taruna Yatim Nusantara yang diterima MINA, Sabtu (4/6).
Persyaratan untuk calon Taruna Yatim Nusantara iyalah: beragama Islam, anak yatim, lulusan SMP atau sederajat dengan nilai 70, tinggi minimal 160 cm, surat keterangan anak yatim dari desa setempat, surat keterangan sehat, dan SKCK.
Baca Juga: Indonesia Sesalkan Kegagalan DK PBB Adopsi Resolusi Gencatan Senjata di Gaza
Apapun biaya sekolah dan asrama akan diberikan secara cuma-cuma alias Gratis untuk semua penghuni yang dinyatakan lulus baik dari administrasi maupun test masuk.
Rencananya setelah siswa/santri lulus dari sekolah Taruna Yatim Nusantara akan disalurkan ke sekolah-sekolah tinggi kedinasan, Akmil, Akpol ataupun perguruan tinggi di dalam negeri dan luar negeri.
Kepala Sekolah Taruna Yatim Nusantara, Harfizal, S.Pd.,M.E., menjelaskan sekolah tersebut memiliki visi menjadi lembaga pengasuhan anak yatim yang mencetak generasi pemimpin berakhlakul karimah, cerdas dan sehat.
“Siswa lulusan Sekolah Taruna Yatim Nusantara selain cerdas secara akademis juga berpredikat tahfidz Al-Quran sehingga diharapkan bisa menjadi generasi unggul yang berguna bagi bangsa agama dan masyarakat,” kata Harfizal.
Baca Juga: Selamat dari Longsor Maut, Subur Kehilangan Keluarga
Sekolah Taruna Yatim Nusantara yang berdiri sejak 2019 itu menempati lahan seluas 3.000 meter persegi yang berlokasi di Desa Cikeas Udik, Kecamatan Gunung Putri, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Sejumlah fasilitas penunjang proses pendidikan dan pembelajaran Sekolah Taruna Yatim Nusantara telah disediakan diantaranya asrama, masjid, kantin, laboratorium kimia, laboratorium fisika, laboratorium biologi, perpustakaan, dan lapangan olahraga, serta aula pertemuan.(L/R1/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Terakreditas A, MER-C Training Center Komitmen Gelar Pelatihan Berkualitas