Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seminar Internasional UIA Hadirkan Wamenlu RI dan Dubes Suriah

Annisa Editor : Rudi Hendrik - Sabtu, 11 Januari 2025 - 13:08 WIB

Sabtu, 11 Januari 2025 - 13:08 WIB

44 Views ㅤ

Seminar Internasional UIA Kebangkitan Syam dan Masa Depan Dakwah Dunia Islam (foto: Screenshot Zoom)

Jakarta, MINA – Seminar Internasional yang diselenggarakan Universitas Islam Asy-Syafi’iyah (UIA) secara daring menghadirkan Wakil Menteri Luar Negeri RI Anis Matta dan Duta Besar Suriah untuk Indonesia Abdulmonem Anan sebagai pembicara pada Sabtu (11/1).

Selain itu, menghadirkan juga Rektor UIA Prof Masduki Ahmad, Dekan Fakultas Agama Islam UIA Abdul Hamid , Kaprodi S3 Dakwah UIA Prof Daud Rasyid dan Ulama Turkiye Washfi Abu Zaid.

“Tema yang kita angkat dalam seminar ini adalah Kebangkitan Syam dan Masa Depan Dakwah Dunia Islam, sangat relevan dengan perkembangan global dunia Islam yang saat ini banyak tersorot di dunia Timur Tengah dan juga di dunia Islam. Syam yang saat ini terdiri dari negara negara seperti Suriah, Palestina, Yordania dan Lebanon adalah salah satu wilayah yang memiliki sejarah panjang dalam perjalanan dakwa Islam. Namun, kita semua menyaksikan bagaimana wilayah ini juga menghadapi berbagai tantangan berat saat saat ini, partai politik, aspek sosial maupun kemanusiaan,” kata Masduki saat menyampaikan sambutannya.

Ia juga menyebutkan, perang krisis kemanusiaan dan ketegangan politik telah menghantam tanah Syam namun dibalik itu semua tetap akan jadi simpul ketahanan dan perjuangan umat islam. Syam harus menjadi contoh bagi kita untuk berjuang dengan penuh kesabaran dan tekad dalam menyebarkan nilai-nilai Islam sebagai rahmatan lil alamin.

Baca Juga: Presiden Prabowo Shalat Idul Fitri di Masjid Istiqlal

“Terima kasih kepada para pembicara, peserta dan semua pihak yang telah berkontribusi dalam penyelenggaraan suksesnya seminar ini,” imbuhnya.

Terakhir ia menyampaikan, semoga seminar yang ini dapat menginspirasi langkah-langkah konkrit dalam pengembangan keilmuan dakwah secara teoritis maupun otomatis.[]

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Pesona Spiritual Masjid Agung At-Taqwa, Aceh Tenggara

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Wakil Menteri Luar Negeri (Wamenlu) RI Muhammad Anis Matta (foto: Kemlu RI)
Indonesia
Indonesia