Serangan Udara Israel di Suriah Tewaskan Dua Orang

Ilustrasi: Serangan udara pesawat Israel di bandara internasional di kota Aleppo, Suriah barat laut, pada Selasa dini hari, 07 Maret 2023. (Foto: Shehab)

London, MINA – yang menargetkan depot senjata di Suriah pada Ahad (12/3/2023) menewaskan dua pejuang pro-Iran dan melukai tiga tentara, kata seorang pemantau perang.

“Serangan Israel menargetkan depot senjata milik pasukan pro-Iran yang terletak di antara provinsi Tartus dan Hama,” kata Rami Abdel Rahman, Ketua Observatorium Suriah untuk Hak Asasi Manusia yang berbasis di Inggris.

“Dua pejuang pro-Iran tewas dan tiga tentara Suriah terluka,” katanya, The New Arab melaporkan.

Kantor berita nasional Suriah SANA, mengutip sumber militer, melaporkan bahwa “sekitar pukul 07:15 (0415 GMT), musuh Israel melakukan serangan udara, menembakkan rudal dari arah Lebanon utara dengan sasaran di pedesaan Tartus dan Hama.”

SANA tidak merinci targetnya, tetapi mengatakan bahwa serangan itu “melukai tiga tentara dan menyebabkan beberapa kerugian material”, serta menambahkan bahwa pertahanan udara Suriah mencegat beberapa rudal.

Sementara itu, militer Israel mengatakan tidak mengomentari “laporan di media asing”.

Sejak perang saudara Suriah meletus pada 2011, Israel telah melakukan ratusan serangan mematikan terhadap tetangga utaranya itu, menargetkan pasukan pemerintah Suriah, serta pasukan sekutu yang didukung Iran dan pejuang Hizbullah Lebanon. (T/RI-1/P1)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.