Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Serangan Udara Libya Menewaskan 15 Orang

Zaenal Muttaqin - Selasa, 31 Oktober 2017 - 11:46 WIB

Selasa, 31 Oktober 2017 - 11:46 WIB

223 Views

Derna telah lama dikepung oleh Tentara Nasional Libya yang berbasis di timur (Foto: AFP)

Derna-300x200.jpg" alt="" width="774" height="516" /> Derna telah lama dikepung Tentara Nasional Libya yang berbasis di timur/ (Foto: AFP)

 

Derna, Libya timur, MINA – Sedikitnya 15 orang termasuk wanita dan anak-anak tewas dalam serangan udara di kota Derna, Libya timur, pada hari Senin (30/10), kata sumber medis dan seorang penduduk setempat.

Derna telah lama dikepung oleh Tentara Nasional Libya (LNA) yang berbasis di timur, yang kadang-kadang melakukan serangan udara ke kota tersebut. Pejabat militer menolak berkomentar mengenai serangan tersebut.

Serangan berlangsung selama sekitar satu jam dan menargetkan distrik Dahr al-Hamar di selatan Derna dan al-Fatayeh, sebuah daerah berbukit sekitar 20 kilometer (Km) dari kota tersebut, kata seorang penduduk.

Baca Juga: Lima Paramedis Tewas oleh Serangan Israel di Lebanon Selatan

Sedikitnya 17 orang terluka, dan semua korban merupakan warga sipil, menurut sumber medis tersebut sebagaiman dilaporkan Middle East Eye (MEE) yang dikutip Mi’raj News Agency (MINA)

Derna adalah kota pesisir sekitar 265 Km barat perbatasan Mesir. Kota ini dikuasai oleh sebuah koalisi militan Islam dan mantan pemberontak dari pemberontakan Libya tahun 2011 yang dikenal dengan Duran Mujahidin Shura Council (DMSC).

Kelompok yang berafiliasi dengan ISIS menyusun kekuatan di Derna pada akhir 2014, namun diusir oleh DMSC pada tahun berikutnya.

Mesir, yang mendukung LNA, juga melakukan penyerbuan terhadap Derna, termasuk pada bulan Mei. Mesir beralasan pihaknya menargetkan militan yang terkait dengan serangan di Mesir selatan. (T/B05/P1)

Baca Juga: Militer Israel Akui Kekurangan Tentara dan Kewalahan Hadapi Gaza  

Mi’raj News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda

Dunia Islam
Indonesia
Indonesia
Indonesia
Indonesia