Ramallah, 29 Rajab 1438/26 April 2017 (MINA) – Komite Nasional untuk Mendukung Aksi Mogok Makan Tahanan Palestina pada hari Selasa (25/4) menyerukan pemboikotan produk-produk Israel untuk menunjukkan solidaritas dengan lebih dari 1.500 tahanan yang ditahan di penjara-penjara Israel mengikuti aksi itu.
Komite tersebut mendesak masyarakat untuk tidak membeli produk Israel dan meminta pemilik toko tidak menjual barang-barang Israel dan mengganti barang-barang dari entitas Zionis itu yang masih tersimpan di rak-rak toko mereka, demikian laporan Kantor Berita Palestina WAFA yang dikutip Kantor Berita Islam MINA.
“Paling tidak yang dapat dilakukan masyarakat untuk mendukung aksi mogok makan tersebut adalah memboikot produk (Israel),” kata komite tersebut dalam sebuah pernyataan.
“Pertempuran ini harus diakhiri dengan kemenangan bagi pahlawan kita di penjara pendudukan,” tegas komite.
Baca Juga: Roket Hezbollah Hujani Tel Aviv, Warga Penjajah Panik Berlarian
Aksi mogok makan yang dilakukan sekitar 1.600 tahanan Palestina di penjara-penjara Israel tersebut memasuki hari kesepuluh, pada hari Rabu ini (26/4). Banyak tahanan yang ikut bergabung setiap harinya.
Tahanan Palestina menuntut kondisi dan perlakuan kemanusiaan yang lebih baik saat ditahan di penjara-penjara Israel. (T/R01/B05)
Mi’raj Islamic News Agency (MINA)
Baca Juga: Sebanyak 1.000 Dokter dan Perawat Gugur akibat Agresi Israel di Gaza