Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Seskab: Disiapkan Sembilan Kapal Roro Hindari Kejadian Brexit Tahun Lalu

Risma Tri Utami - Selasa, 4 April 2017 - 03:24 WIB

Selasa, 4 April 2017 - 03:24 WIB

343 Views ㅤ

Seskab Pramono Anung menjawab wartawan soal persiapan Idul Fitri 1438H/2017M, di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (3/4) sore. (Foto: JAY/Humas)

Seskab Pramono Anung menjawab wartawan soal persiapan Idul Fitri 1438H/2017M, di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (3/4) sore. (Foto: JAY/Humas)

 

Jakarta, 6 Rajab 1438/3 April 2017 (MINA) – Sekretaris Kabinet (Seskab) Pramono Anung mengatakan, Pemerintah menyiapkan enam sampai sembilan kapal Roro untuk mengangkut pemudik Idul Fitri 1438H/2017M guna menghindari terulangnya peristiwa di pintu keluar tol (Exit) Brebes atau yang terkenal dengan nama Brexit, Jawa Tengah, pada Lebaran tahun lalu.

Informasi tersebut disampaikan Seskab usai mengikuti Rapat Terbatas (Ratas) Persiapan Menghadapi Idul Fitri yang dipimpin oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi), di Kantor Presiden, Jakarta, Senin (3/4) siang.

Menurut Seskab, dalam laman Setkab yang dikutip MINA, Presiden Jokowi menekankan pentingnya kesiapan transportasi menghadapi Idul Fitri 1438 H/2017 M. Presiden berharap peristiwa Brexit tidak terulang lagi sehingga persiapannya harus lebih awal dan lebih matang. Terlebih pemerintah telah membangun beberapa ruas jalan tol.

Baca Juga: Cuaca Jakarta Sabtu Ini Akan Diguyur Hujan Sore Hari

“Berbeda dengan Lebaran yang lalu, nanti akan dioperasikan Roro dari Lampung ke Jakarta, Jakarta-Semarang, Semarang-Surabaya. Mudah-mudahan itu akan bisa menekan lalu lintas,” ungkap Pramono Anung.

Selain masalah transportasi, lanjut Seskab, Presiden juga menekankan pentingnya kontrol atas harga kebutuhan pokok agar tidak mengalami lonjakan yang cukup tinggi.

“Harga-harga yang pada waktu itu mengalami lonjakan yang cukup tinggi harus dikontrol. Diantaranya adalah berkaitan dengan beras, daging, minyak curah, cabe, dan sebagainya,” ujarnya.

Presiden juga menekankan pentingnya antisipasi meningkatnya tindak kekerasan dan gangguan keamanan jelang Idul Fitri. “Diminta kepada Polri untuk segera mengkonsolidasikan,” tutupnya. (T/R09/P1)

Baca Juga: BP Haji Sampaikan Kesiapan Penyelenggaraan Haji Penuh Tahun 2026

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Rekomendasi untuk Anda