Bekasi, MINA – Radio Silaturahim (Rasil) mendukung pembangunan Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Indonesia di Kota Gaza, Palestina yang diinisiasi oleh sayap perempuan Aqsa Working Group (AWG), Maemuna Center Indonesia (MaeCI). Dukungan tersebut ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU).
Dalam nota kesepahaman itu tertulis bahwa tujuan dari perjanjian kerja sama tersebut ialah meningkatkan sinergi kedua pihak untuk merealisasikan pembangunan RSIA Indonesia di Kota Gaza.
Rasil melalui melalui lembaga wakafnya, Lembaga Wakaf Silaturahim (LWS) juga meminjamkan lantai 3 gedung Rasil di Jatikarya, Bekasi untuk dimanfaatkan sebagai sekretariat AWG dan MaeCI.
Selain itu, dalam MoU itu pun tertulis bahwa LWS akan membantu penggalangan dana pembangunan RSIA Indonesia, termasuk operasionalnya dengan mengerahkan jaringan yang dimiliki oleh Rasil.
Baca Juga: Pemukim Yahudi Ekstremis Rebut Rumah Warga Yerusalem di Silwan
Penandatanganan MoU itu dilakukan oleh Direktur Rasil sekaligus anggota LWS, Ichsan Thalib; Ketua Presidium AWG, Nur Ikhwan abadi; serta Ketua MaeCI, Onny Firyanti Hamidy di ruang LWS, Gedung Radio Silaturahim 729 AM, Bekasi, Jawa Barat pada Selasa (15/10).
“Kedua pihak bersepakat mengadakan kerja sama penggalangan dana untuk pembangunan Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Indonesia di Gaza, Palestina,” mengutip pernyataan dalam MoU tersebut.
Rasil dan LWS yang berada dalam naungan Yayasan Waqaf Rumah Quran Silaturahim (YWRQS) pun bersedia membuka rekening khusus untuk pembangunan rumah sakit tersebut, yaitu 7222230211 (Bank Syariah Indonesia) atas nama RSIA MaeCI GAZA –YWRQS, dengan nomor konfirmasi di 0812 2727 2317.
Sebenarnya, kerja sama AWG dan Rasil bukan pertama kali dilakukan. Kedua lembaga ini sudah memiliki ikatan yang cukup kuat dan kerap kali berkolaborasi dalam berbagai kegiatan, khususnya tentang Palestina.
Baca Juga: Media Ibrani: Netanyahu Hadir di Pengadilan Atas Tuduhan Korupsi
Bahkan, Rasil menyediakan program khusus untuk AWG mensosialisasikan kegiatan-kegiatannya dan sebagai corong edukasi seputar Palestina, dengan nama Bincang AWG yang tayang dua kali dalam sebulan yaitu di hari Sabtu pekan pertama dan pekan ketiga pukul 08.30-09.30 WIB.[]
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Hamas Sayangkan Terbunuhnya Pejuang Perlawanan di Tepi Barat, Serukan Faksi Palestina Bersatu