Washington, MINA – Bukan hanya ribuan pegawai federal Amerika Serikat, kini giliran staf rumah tangga Gedung Putih juga dirumahkan akibat Shutdown atau penutupan kegiatan pemerintah.
Hal tersebut mengakibatkan Presiden AS Donald Trump merogoh kocek pribadinya untuk memesan burger dan pizza buat menjamu sebuah tim sepak bola Amerika yang berkunjung ke Gedung Putih pada Senin (14/1), demikian dikutip dari Voice of America.
“Karena penutupan pemerintah, seperti yang Anda ketahui, kami keluar dan memesan makanan cepat saji ala Amerika yang dibayar oleh saya,” kata Trump, sambil bersiap menjamu para pemain sepak bola Amerika dari klub Clemson Tigers, yang menjuarai turnamen nasional liga perguruan tinggi.
Dalam jamuan kenegaraan tersebut, Trump menyajikan pizza, 300 hamburger, kentang goreng dan semua makanan favorit.
Baca Juga: Joe Biden Marah, AS Tolak Surat Penangkapan Netanyahu
“Saya pikir mereka lebih menyukai jamuan itu daripada makanan lainnya yang bisa kami berikan,” ujar Trump.
Ketika di tanya alasan melakukan hal tersebut, Trump menjawab karena “karena shutdown,” kata Trump.sh
“Kami ingin memastikan semuanya benar. Jadi kami memesan dan ini yang didapat.”
Sekitar 800 ribu pegawai federal, termasuk sebagian besar staf rumah tangga Gedung Putih, sudah selama 24 hari menjalani cuti wajib atau bekerja tanpa bayaran, karena Trump dan Kongres AS belum menemui kesepakatan tentang pendanaan pembangunan tembok pembatas AS-Meksiko. (T/Sj/P1)
Baca Juga: DK PBB Berikan Suara untuk Rancangan Resolusi Gencatan Genjata Gaza
Mi’raj News Agency (MINA)