Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sudan Masih Bagian Koalisi Pimpinan Arab Saudi di Yaman

Rudi Hendrik - Selasa, 2 Januari 2018 - 14:59 WIB

Selasa, 2 Januari 2018 - 14:59 WIB

123 Views

Presiden Sudan Omar Bashir pada tahun 2010. (Foto: Benedicte Desrus)

Presiden Sudan Omar Bashir pada tahun 2010. (Foto: Benedicte Desrus)

Khartoum, MINA – Presiden Sudan Omar Bashir menegaskan bahwa tentara negaranya masih bagian dari koalisi militer Arab yang dipimpin Arab Saudi.

Selama pidato Hari Nasional Sudan pada hari Senin (1/1), Presiden Bashir menyangkal rumor mengenai penarikan tentara Sudan dari operasi bersama koalisi di Yaman. Demikian Al Arabiya memberitakannya yang dikutip MINA.

“Izinkan saya juga memberi apresiasi tersendiri kepada pasukan gagah berani yang dengan bangga berpartisipasi, dengan kemampuan teladan yang mendapat pengakuan para pengamat, dalam upaya mengembalikan legitimasi di Yaman,” kata Bashir.

Bashir mengucapkan terima kasih kepada Arab Saudi, Uni Emirat Arab serta negara-negara Arab dan Afrika lainnya yang membantu Sudan dalam pencabutan sanksi Amerika Serikat yang telah berlangsung 20 tahun.

Baca Juga: Australia, Selandia Baru, dan Kanada Desak Gencatan Senjata di Gaza

Bashir juga menyatakan dukungan penuhnya terhadap upaya Palestina untuk mempertahankan kontrol atas tanah mereka dalam menghadapi agresi Israel. (T/RI-1/B05)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Kelompok Pro Palestina di Prancis Rencanakan Aksi Protes di Pembukaan Olimpiade Paris 2024

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Afrika
Afrika
Dunia Islam
Internasional
Afrika