Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Syaikh Sabri Serukan Pemuda Bergabung di Al-Aqsa

Ali Farkhan Tsani - Jumat, 9 September 2022 - 10:31 WIB

Jumat, 9 September 2022 - 10:31 WIB

20 Views

Syaikh Ikrima Sabri. (Foto: Al-Ahram)

Yerusalem, MINA – Imam Masjid Al-Aqsa, Syaikh Ikrima Sabri mengajak para pemuda Yerusalem untuk bergabung di Masjid Al-Aqsa pada hari Jumat (9/9).

Syaikh Sabri menyerukan untuk menghadapi langkah-langkah para pemukim Yahudi yang bertujuan melakukan yahudisasi tempat suci. Saba melaporkannya.

“Upaya musuh untuk mengubah Al-Aqsa menjadi tempat ritual bagi pemukim bertujuan untuk memberikan karakter Yahudi Yerusalem dan mengakhiri landmark Islam darinya,” ujarnya.

Dia memperingatkan terhadap rencana Zionis memaksakan karakter Yahudi di Masjid Al-Aqsa dan kota Yerusalem yang diduduki.

Baca Juga: Genosida Israel per 25 April 2025: 51.439 Syahid

Dia mengatakan pendudukan berusaha menjadikan Yerusalem ibu kota orang Yahudi, lanjutnya.

Syaikh Sabri menyerukan para pemuda untuk datang sejak sebelum waktu Subuh.

Seruan menekankan pentingnya kelanjutan penjagaan menghadapi rencana yahudisasi terhadap Kawasan Al-Aqsa. (T/RS2/R1)

 

Baca Juga: Abu Ubaidah: Para Pejuang Kami Berjanji Tetap Teguh Hingga Menang atau Syahid

Mi’raj News Agency (MINA)

 

Baca Juga: Menlu Norwegia Kecam Kebungkaman Barat atas Genosida Israel di Gaza

Rekomendasi untuk Anda