Semarang, MINA – Madrasah diniyah berperan penting dalam upaya mencetak generasi bangsa yang berkualitas dan berakhlakul karimah.
Hal itu disampaikan Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen ketika membuka Rapat Kerja Wilayah Pengurus DPW Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT) Provinsi Jateng di Gedung Gradhika Bhakti Praja, Semarang, Rabu (18/1).
“Madrasah diniyah mempunyai peran strategis dalam upaya mencetak generasi bangsa yang berkualitas dan berakhlakul karimah,” katanya.
Madrasah diniyah tidak hanya mengenalkan ilmu agama Islam, tetapi juga mengajarkan akhlak, moral, dan budi pekerti.
Baca Juga: DD Targetkan Tebar 35.000 Hewan Kurban ke Pelosok Hingga Palestina
“Era sekarang banyak muncul bullying, kekerasan seksual, termasuk narkoba, maka peran dari madrasah diniyah sangat penting karena selain mengajarkan agama juga mengajarkan akhlak dan budi pekerti. Saya harapkan madrasah diniyah lebih maju lagi,” ungkap Taj Yasin.
Menurutnya, orang tua dan lingkungan berperan dalam keberhasilan pendidikan anak, karenanya dituntut untuk memberikan pendidikan yang terbaik, terutama pendidikan ilmu agama.
“Salah satunya belajar pada pendidikan nonformal madrasah diniyah yang tersebar di berbagai pelosok desa,” katanya.
Taj Yasin di kesemoatan itu, juga mengarahkan pengurus madrasah diniyah agar memanfaatkan serambi masjid untuk kegiatan belajar dan mengajar.
Baca Juga: TNI AL Lanjutkan Pembongkaran Sisa Pagar Laut di Perairan Tangerang
Menurutnya, melaksanakan kegiatan belajar di masjid, selain dapat memakmurkan masjid dengan berbagai kegiatan yang bermanfaat bagi umat, juga mempermudah membentuk karakter peserta didik.
“Saya juga mengarahkan, kalau bisa mencari barokah di madrasah lewat sekolahnya itu di serambi masjid. Hal itu supaya mereka lebih menjaga dan serius dalam membentuk karakter para santri atau muridnya,” katanya. (R/B04/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Gubernur Jakarta Perluas TransJabodetabek ke Bogor