Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Tiga Bocah Meninggal di Gaza Akibat Putusnya Aliran Listrik

sajadi - Rabu, 2 September 2020 - 13:39 WIB

Rabu, 2 September 2020 - 13:39 WIB

2 Views

Gaza, MINA – Tiga bocah berusia antara 4-6 tahun pada Selasa (1/9) malam meninggal akibat kebakaran yang terjadi di rumahnya di kamp Nuseirat, di Jalur Gaza tengah.

“Kebakaran terjadi di salah satu rumah di kamp pengungsi Nuseirat malam ini, Selasa, dan tiga mayat diambil dari tempat kejadian,” kata Raed Al-Dahshan, juru bicara Pertahanan Sipil di Gaza seperti dikutip dari Quds Press.

Ketiga bocah tersebut bernama Yusef, Muhammad, dan Mahmoud Omar al-Hazin. Jenasah mereka tiba di Rumah Sakit Syuhada Al-Aqsa di Deir Al-Balah.

Al-Dahshan menambahkan, penyebab kebakaran itu adalah lilin yang dinyalakan ayah mereka, akibat pemadaman listrik.

Baca Juga: Roket Hezbollah Hujani Tel Aviv, Warga Penjajah Panik Berlarian

Jalur Gaza mengalami krisis listrik, dengan pemadaman listrik yang berlangsung sekitar 18 jam perhari. (T/RE1/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Sebanyak 1.000 Dokter dan Perawat Gugur akibat Agresi Israel di Gaza

Rekomendasi untuk Anda