Riyadh, MINA – Tujuh rudal balistik Houthi Yaman yang menyerang berbagai wilayah Arab Saudi berhasil ditembak jatuh oleh sistem pertahanan Kerajaan, Ahad (25/3) malam, demikian koalisi mengatakan.
Saluran berita nasional Saudi Al Ekhbariya mengutip seorang juru bicara koalisi pimpinan negara itu yang mengatakan, tiga rudal ditembakkan ke Riyadh, dua menuju Jazan, dan masing-masing menuju Khamis Mushayt dan Najran, demikian Arab News melaporkan.
Rudal yang ditargetkan di daerah permukiman membuat satu pekerja sipil warga Mesir tewas dan dua lainnya terluka. Namun, tidak disebutkan di mana tempat korban terkena.
Para saksi melaporkan ledakan keras dan kilatan terang di langit Riyadh yang diduga disebabkan oleh rudal yang ditembak jatuh. Tidak ada korban yang dilaporkan.
Baca Juga: Lima Paramedis Tewas oleh Serangan Israel di Lebanon Selatan
Sejak November, milisi Houthi telah menembakkan beberapa rudal ke Arab Saudi, tapi pasukan Saudi berhasil mencegat semua rudal tanpa menyebabkan kerusakan pada kehidupan atau properti. (T/RI-1/RS1)
Mi’raj News Agency (MINA
Baca Juga: Militer Israel Akui Kekurangan Tentara dan Kewalahan Hadapi Gaza