Doha, MINA – Timnas sepak bola Maroko berhasil mengalahkan raksasa Timnas Spanyol 3-0 dalam gelaran 16 besar Piala Dunia (World Cup) 2022 yang digelar di Doha. Qatar.
Usai pertandingan, para pemain timnas Maroko membentangkan bendera Palestina sebagai bentuk solidaritas kepada negara yang belum merdeka itu.
Pertandingan digelar pada Rabu (7/12). Kemenangan Maroko atas Spanyol ini langsung memberikannya tiket ke Perempat Final dan menyusul Brasil, Argentina, Inggris, Prancis, Belanda, Kroasia dan Portugal.
Timnas Maroko menjadi tim non unggulan yang melaju ke Perempat Final Piala Dunia 2022, sukses menghentikan langkah Timnas Spanyol yang berisikan para pemain yang berlaga di liga-liga paling bergensi di dunia.
Baca Juga: Diancam Israel, Irak Dapat Dukungan dari Liga Arab
Maroko menang lewat adu penalti. Kedua tim bermain imbang tanpa gol di waktu normal, gol juga tak kunjung tercipta saat Maroko kontra Spanyol telah memainkan 30 menit waktu tambahan.
Kemenangan ini langsung disambut gembira oleh pendukung Maroko di mengisi Education City Stadium. Mereka berteriak kegirangan karena berhasil mematahkan harapan Spanyol. (R/P2/P1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: ICC Perintahkan Tangkap Netanyahu, Yordania: Siap Laksanakan