Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Turki Berlakukan Lockdown Nasional Mulai 29 April-17 Mei

Widi Kusnadi - Jumat, 30 April 2021 - 00:38 WIB

Jumat, 30 April 2021 - 00:38 WIB

31 Views

Istanbul, MINA – Pemerintah Turki mulai memberlakukan lockdown nasional dari Kamis 29 April hingga Senin 17 Mei 2021 untuk melawan gelombang ketiga virus corona (Covid-19).

Langkah tersebut, mulai diberlakukan pada pukul 7 malam waktu setempat (16:00 GMT), dirancang untuk menghindari lonjakan saat waktu pertemuan dan perayaan keluarga tradisional yang berlangsung ketika bulan suci Ramadhan yang berakhir pada pertengahan Mei, demikian AlJazeera melaporkannya, Kamis (29/4).

Negara Turki dengan jumlah penduduk 84 juta orang tersebut tengah menghadapi jumlah kematian akibat Covid-19 yang meningkat setiap harinya, diperkirakan ada 350 orang dalam sepekan terakhir, lebih tinggi daripada dua lonjakan sebelumnya tahun lalu.

Terdapat 40.444 infeksi baru di Turki yang dilaporkan pada Rabu (28/4), menjadi yang tertinggi di Eropa tetapi masih turun dari puncak lebih dari 60.000 yang dilaporkan awal bulan ini. Jumlah total kasus sejak awal pandemi mencapai 4,75 juta, termasuk 39.398 kematian.

Baca Juga: Israel akan Deportasi Aktivis Swedia Greta Thunberg ke Yunani Hari Ini

“Kita harus segera mengurangi jumlah kasus menjadi kurang dari 5.000 per hari,” kata Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan dalam pidato yang disiarkan televisi pada Senin lalu.

Ia menambahkan, Turki akan memasuki “penutupan penuh” yang mengharuskan orang untuk tetap di dalam rumah tanpa alasan yang sah, dan melihat semua bisnis yang tidak penting agar ditutup.

Perjalanan antar daerah akan dibatasi dan supermarket juga akan ditutup pada Ahad ini untuk pertama kalinya. (T/R6/R1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Anggota Parlemen Prancis Mogok Makan di Penjara Israel

Rekomendasi untuk Anda

Internasional
Internasional
Presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan, dalam pidatonya di Sidang Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) ke-80 pada Selasa (23/9) di New York, Amerika Serikat mengangkat sebuah foto seorang anak Palestina yang kekurangan gizi parah di Gaza (foto: Anadolu Agency)
Amerika
Dunia Islam
MINA Health