Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Turki Kerahkan Persenjataan Baru Pelindung Tank di Afrin

Syauqi S - Selasa, 6 Maret 2018 - 13:05 WIB

Selasa, 6 Maret 2018 - 13:05 WIB

147 Views ㅤ

Ismail Demir. Foto: Ahaber.com

Ismail Demir. Foto: Ahaber.com

Ankara, MINA – Sebuah sistem pertahanan untuk melindungi tank Turki di wilayah Afrin, Suriah, siap digunakan, pejabat pertahanan terkemuka Turki mengumumkan pada Ahad (4/6)

Wakil Menteri Industri Pertahanan Ismail Demir mengatakan di akun Twitter-nya bahwa sistem yang diberi nama Akkor Pulat itu telah lolos tes dan akan segera diintegrasikan dengan tank Turki di Afrin.

“Sistem ini akan menjadi sistem proteksi aktif pertama yang bisa digunakan di medan tempur,” kata Demir seperti dilaporkan Daily Sabah.

Akkor Pulat dikembangkan oleh perusahaan pertahanan Turki Aselsan dan badan ilmiah terkemuka, Dewan Riset Ilmiah dan Teknologi Turki (TUBITAK),

Baca Juga: Kapal Wisata Mesir Tenggelam di Laut Merah, 17 Penumpang Hilang

Akkor Pulat disiapkan untuk mencegat senjata antitank jarak dekat dan rudal antitank berpemandu jarak jauh dengan mendeteksi mereka dengan radar berteknologi tinggi.

Kemampuan itu akan memberikan perlindungan 360 derajat untuk tank di medan perang.

Pekan lalu, Menteri Pertahanan Nurettin Canikli mengatakan sekitar 91 persen senjata yang digunakan pasukan Turki dalam Operasi Ranting Zaitun diproduksi di dalam negeri. (T/R11/P1)

 (Mi’raj News Agency)

Baca Juga: Sempat Dilaporkan Hilang, Rabi Yahudi Ditemukan Tewas di UEA

Rekomendasi untuk Anda

Asia
Asia
Internasional
Internasional
Internasional
Kolom