Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

UE Bantu Pengungsi Rohingya di Bangladesh Rp. 92 Miliar

sajadi - Senin, 10 Oktober 2022 - 21:28 WIB

Senin, 10 Oktober 2022 - 21:28 WIB

10 Views

Dhaka, MINA – Uni Eropa akan berkontribusi €6,2 juta atau sekitar Rp 92 miliar melalui Badan Pengungsi PBB (UNHCR) untuk membantu pengungsi Rohingya dan komunitas tuan rumah di pantai tenggara Cox’s Bazar, Bangladesh, Anadolu Agency melaporkan.

UNHCR dalam sebuah pernyataan, Senin (10/10), menjelaskan, kontribusi tersebut akan mendukung pemantauan keamanan dan kesejahteraan pengungsi sambil memastikan akses mereka ke bantuan legal maupun menguatkan pencegahan serta respon terhadap kekerasan berdasarkan gender, akses perlindungan untuk anak-anak dan bantuan pelayanan.

Kontribusi UE akan disalurkan melalui DG ECHO, sebuah operasi departemen perlindungan sipil dan bantuan kemanusiaan Komisi Eropa.

“Sebagai respon kemanusiaan untuk pengungsi Rohingya dan komunitas tuan rumah in Cox’s Bazar telah memasuki tahun keenam, bantuan berkelanjutan dari Uni Eropa untuk aktivitas UNHCR di kamp-kamp pengungsi Rohingya di Cox’s Bazar dan Bashan Char tetap tak ternilai,” kata Johannes Van Der Klaauw, perwakilan UNHCR di Bangladesh dalam sebuah pernyataan.

Baca Juga: ICC Perintahkan Tangkap Netanyahu, Yordania: Siap Laksanakan

“Hampir satu juta pengungsi Rohingya di Bangladesh hidup dalam kondisi yang buruk sekali, mereka memerlukan bantuan teguh kita, terutama dalam hal perlindungan,” kata Anna Orlandini yang mengawasi program kemanusiaan UE di Bangladesh.

Lima tahun setelah dipaksa melarikan diri dari kekerasan dan kekejaman di Myanmar, saat ini lebih dari 910 ribu pengungsi Rohingya berada di kamp-kamp padat di Cox’s Bazar dan 30 ribu pengungsi tinggal di Bashar Char. (T/RE1/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Iran dan Arab Saudi Tegaskan Komitmen Perkuat Hubungan di Bawah Mediasi Tiongkok

Rekomendasi untuk Anda

Asia
Internasional
Asia
Asia
Internasional