Karawang, MINA – Ukhuwah Al-Fatah Rescue (UAR) menggelar Rapat Kerja Koordinasi Wilayah Jabodetabek – Banten Tahun 2022 dari Sabtu-Ahad (30-31/7) di ponpes Al-Fatah Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
Ketua Korwil Jabodetabek Banten, Endang Sudrajat mengatakan, bahwa kegiatan Raker UAR ini adalah untuk perencanaan dalam proses penting melaksanakan kegiatan kemanusiaan UAR, terlebih menyangkut ke-organisasian kemanusiaan.
“Agar dapat mempersiapkan rancangan kegiatan selama satu periode dengan baik, suatu organisasi perlu mensosialisasikan visi, misi, tujuan, arah dan prosedur operasi kepada para pengurus di daerah-daerah,” kata Endang dalam keterangan tertulis, di Cikampek, Ahad (31/7).
Lanjut kata Endang, raker UAR ini diadakan untuk memberi pemahaman dan pengarahan mengenai pengetahuan berorganisasi yang baik juga sangat diperlukan agar seluruh rancangan kegiatan organisasi dapat diwujudkan secara terarah, terstruktur dan terukur.
Baca Juga: MUI Tekankan Operasi Kelamin Tidak Mengubah Status Gender dalam Agama
“Mengingat hal itu, pengurus Ukhuwah Al-Fatah Rescue Korwil Jabodetabek Banten bermaksud menyelenggarakan “ini sebagai media untuk berdiskusi bagi para pengurus agar dapat merencanakan kegiatan satu periode ke depan dengan lebih matang,” jelas Endang.
Pondok Pesantren Shuffah Hizbullah Al-Fatah (Kp. Sukamulya RT/RW 003/010 Desa Cikampek Barat Kec. Cikampek Kab. Karawang Jawa Barat sebagai tempat raker UAR tahun 2022.
Tujuan raker diadakan pertama, untuk menjalin silaturahmi antar pengurus Ukhuwah Al-Fatah Rescue Korwil Jabodetabek Banten dan para pengurus UAR Korda.
Kedua, merencanakan dan menyusun program Ukhuwah Al-Fatah Rescue Korwil Jabodetabek Banten dan dipadukan dengan program pengurus UAR Korda.
Baca Juga: Prof. El-Awaisi Serukan Akademisi Indonesia Susun Strategi Pembebasan Masjidil Aqsa
Hadir dalam raker UAR tahun 2022 diantaranya para Pengurus UAR Korwil Jabodetabek Banten, Ketua dan Sekretaris Pengurus UAR Korda Wilayah Jabodetabek Banten, dan Pengurus UAR Pusat.
Ukhuwah Al Fatah Rescue (UAR) adalah sebuah organisasi swadaya masyarakat yang berpusat di Cileungsi, Bogor. Didirikan pada 2004 ketika bencana Tsunami terjadi di Provinsi Aceh, oleh mendiang pemimpin wadah persatuan umat, Jama’ah Muslimin (Hizbullah) H. Muhyiddin Hamidy.
UAR sudah terjun ke berbagai tempat bencana alam baik di dalam maupun di luar negeri, seperti tsunami Aceh, tsunami Pangandaran, Gunung Merapi Yogyakarta, Gempa Nepal, Gaza Palestina. (L/R4/P2)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Syeikh Palestina: Membuat Zionis Malu Adalah Cara Efektif Mengalahkan Mereka