Brussels, MINA – Uni Eropa telah meningkatkan bantuan kemanusiaannya kepada Palestina sebesar 8 juta euro, menjadikan total dukungan tahun ini menjadi € 34,4 juta.
Dana tersebut akan didedikasikan untuk mendukung korban Palestina dari serangan mematikan yang terjadi antara Israel dan Hamas awal bulan ini. Selain itu, untuk mendukung pengungsi Palestina yang tinggal di Mesir. Demikian Saudi Gazette melaporkan, Rabu (26/5).
Komisaris Uni Eropa untuk Manajemen Krisis Janez Lenarcic mengatakan, setelah pengumuman gencatan senjata, akses kemanusiaan yang mendesak saat ini, sangat penting, untuk meringankan penderitaan banyak korban yang tidak bersalah.
“Tidak ada yang bisa mengembalikan banyak nyawa sipil yang diambil dalam konflik terbaru ini,” tegasnya.
Baca Juga: Israel kembali Serang RS Kamal Adwan, Sejumlah Fasilitas Hancur
“Kami kecewa atas kematian begitu banyak anak, termasuk 11 anak di Gaza yang mendapat manfaat dari program perawatan trauma yang didukung oleh Uni Eropa,” ujarnya.
Ia menegaskan, Uni Eropa bersikeras menghormati hukum humaniter Internasional dan tidak dapat menerima bahwa warga sipil terusir secara paksa atau rumah dan sekolah mereka dihancurkan.
Sejak tahun 2000, UE telah mendedikasikan setidaknya 818 juta euro dalam bantuan kemanusiaan untuk membantu memenuhi kebutuhan dasar yang paling rentan di antara penduduk Palestina. (T/Hju/P2)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: RSF: Israel Bunuh Sepertiga Jurnalis selama 2024