Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Universitas Peradaban Brebes Gaungkan Transisi Energi Hijau

Zaenal Muttaqin Editor : Widi Kusnadi - Sabtu, 5 Oktober 2024 - 17:32 WIB

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 17:32 WIB

35 Views

Rektor Universitas Peradaban Bumiayu DR Kadarisman (kiri) serahkan plakat pada Direktur Perencanaan Korporat dan Pengembangan Bisnis PT PLN, Hartanto Wibowo (tengah) serta anggota DPR RI, Aqib Ardiansyah, MSi (Foto: Zaenal/MINA)

Brebes, MINA – Universitas Peradaban Bumiayu, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, menggelar kuliah umum bertema “Leadership Strategy Dialogue of Indonesia Energy Transition” pada Sabtu (5/10).

Acara ini menekankan pentingnya transisi energi hijau yang berkelanjutan dan ramah lingkungan sebagai solusi menghadapi tantangan perubahan iklim global.

Kuliah umum tersebut menghadirkan Hartanto Wibowo, Direktur Perencanaan Korporat dan Pengembangan Bisnis PT PLN (Persero), serta Aqib Ardiansyah, MSi, anggota DPR RI.

Mereka membahas strategi kepemimpinan dalam mendukung peralihan dari energi fosil ke energi terbarukan yang lebih ramah lingkungan.

Baca Juga: Transaksi Judi Online di Indonesia Mencapai Rp900 Triliun! Pemerintah Siap Perangi dengan Semua Kekuatan

Hartanto Wibowo menyoroti peran PT PLN dalam mendukung target net zero emissions pada 2060, dengan mempercepat pengembangan energi terbarukan seperti tenaga surya, angin, air, dan panas bumi.

“Keberhasilan transisi energi hijau sangat bergantung pada sinergi antara pemerintah, parlemen, dan masyarakat. PLN terus berinovasi dan mengembangkan pembangkit listrik hijau untuk menciptakan masa depan energi yang berkelanjutan,” ujarnya.

Hartanto juga menjelaskan bahwa PLN telah memulai berbagai proyek energi bersih di berbagai wilayah Indonesia, termasuk pembangkit listrik tenaga surya dan hidro.

Langkah ini merupakan bagian dari komitmen PLN untuk mendukung pencapaian target bauran energi terbarukan nasional, serta membantu menurunkan emisi gas rumah kaca dan mengurangi dampak perubahan iklim.

Baca Juga: Sertifikasi Halal untuk Lindungi UMK dari Persaingan dengan Produk Luar

Sementara itu, Aqib Ardiansyah mengajak peserta kuliah umum untuk meningkatkan kualitas berpikir dengan fokus pada ide-ide besar yang dapat membawa perubahan signifikan bagi bangsa, termasuk dalam transisi energi.

Dalam paparannya, ia menggarisbawahi pentingnya mengembangkan pola pikir yang berorientasi pada solusi jangka panjang, bukan hanya fokus pada isu-isu dangkal.

Kuliah umum yang dihadiri ratusan mahasiswa dari berbagai jurusan ini berlangsung interaktif dengan sesi tanya jawab mengenai langkah konkret dalam mewujudkan transisi energi yang adil dan berkelanjutan di Indonesia.

Acara ini diselenggarakan di Sport Center Universitas Peradaban yang baru selesai 70 persen, namun sudah diresmikan dan siap digunakan untuk acara wisuda pada November mendatang. []

Baca Juga: Menko Budi Gunawan: Pemain Judol di Indonesia 8,8 Juta Orang, Mayoritas Ekonomi Bawah

Mi’raj News Agency (MINA) 

Rekomendasi untuk Anda

Indonesia
Indonesia
Indonesia