Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Update COVID-19 Indonesia 15/11, Bertambah 7.893 Positif

Ansaf Muarif Gunawan - Selasa, 15 November 2022 - 21:11 WIB

Selasa, 15 November 2022 - 21:11 WIB

2 Views

Jakarta, MINA – Berdasarkan laporan akun resmi Badan Nasional Penanggulangan Bencana, terdapat penambahan 7.893 kasus positif Corona (COVID-19) di Indonesia selama 24 jam terakhir, Selasa (15/11).

“Dengan demikian jumlah  total kasus COVID-19 sejak pertama ditemukan di Indonesia sejak Maret 2020 hingga hari ini menjadi 6.573.805 kasus. Dari jumlah tersebut, 53.774 kasus aktif 89.487 spesimen, dan 6.925 suspek yang diperiksa,” tulis akun resmi BNPB, demikian keterangan yang diterima MINA.

Sementara itu, ada 4.038 orang di Indonesia yang sembuh dari COVID-19, sehingga jumlah total yang telah sembuh dari Corona sebanyak 6.360.832 orang.

Selain itu, dilaporkan juga sebanyak 41 pasien meninggal dunia. Dengan demikian, jumlah total pasien positif COVID-19 yang meninggal sebanyak 159.199 orang.

Baca Juga: Menag Imbau Umat Islam Jadikan Idul Fitri Momentum Tingkatkan Sinergi dan Toleransi

DKI Jakarta menempati posisi dengan penambahan kasus konfirmasi paling banyak, yaitu 2.932 kasus.

Kemudian Jawa Barat 1.472 kasus, Jawa Timur 924 kasus, Banten 816 kasus, dan Jawa Tengah 402 kasus.

Pemerintah terus mengimbau kepada warga untuk mematuhi protokol kesehatan agar dapat mencegah penyebaran COVID-19, dengan menerapkan 5M yaitu, mengenakan masker, mencuci tangan menggunakan sabun dengan air yang mengalir, serta menjaga jarak. (R/R8/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Menlu RI: Indonesia Kirim Bantuan Kemanusiaan ke Myanmar dan Thailand

Rekomendasi untuk Anda

MINA Sport
Indonesia
program Hapus Tato Gratis yang diadakan Baznas (Bazis) DKI Jakarta di Kantor Wali Kota Jakarta Timur. (Foto: Beritajakarta)
Indonesia
Indonesia
Menlu Sugiono berbincang dengan tamu acara Pejambon Ifthar Ramadhan di Jakarta, Kamis (13/3/2025)
Indonesia