Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Wakil Ketua Komisi X: Bongkar Praktik Mafia Bola hingga Akarnya

Rendi Setiawan - Selasa, 8 Januari 2019 - 16:47 WIB

Selasa, 8 Januari 2019 - 16:47 WIB

5 Views

Jakarta, MINA – Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian mendukung penuh kinerja Satuan Tugas (Satgas) Anti Mafia Sepak Bola yang dibentuk langsung oleh Kapolri Jenderal Polisi Tito Karnavian dalam upaya membongkar praktik mafia sepak bola Indonesia hingga ke akar-akarnya.

“Praktik seperti ini jelas-jelas suatu kejahatan yang membuat dunia olahraga kita terpuruk. Ke depan mudah-mudahan di tahun 2019 ini citra olahraga kita bisa dikembalikan lagi,” kata Hetifah dalam pernyataan, Senin (7/1), demikian Parlementaria melaporkan.

Masyarakat Indonesia baru saja merasakan euforia dengan prestasi yang diukir atlet Indonesia pada ajang Asian Games dan Asian Para Games 2018.

Tak lama setelah merayakan kegemilangan prestasi atlit pada kedua ajang tersebut, dunia olahraga Tanah Air justru digegerkan dengan praktik mafia sepak bola yang dilakukan oleh beberapa oknum untuk mengatur hasil pertandingan Liga Indonesia.

Baca Juga: Komite Olimpiade Palestina Kecam Pembongkaran Akademi Olahraga di Yerusalem

“Praktik mafia olahraga ini adalah yang terakhir kalinya dan jangan sampai terulang lagi. Makanya bongkar aja deh sampai habis, supaya kita yakin tujuan berolahraga ini adalah untuk mendorong adanya sportifitas, bukan justru kebalikannya,” tegas legislator Partai Golkar itu.

Sejak pertama kali dibentuk pada tanggal 21 Desember 2018, Satgas Anti Mafia Sepak Bola sudah menerima lebih dari 270 laporan dari masyarakat.

Dari laporan tersebut, akan dianalisa, diklarifikasi dan diverifikasi kepada pihak terkait sebelum dinaikkan ke tingkat penyidikan. Satgas Anti Mafia Sepak Bola juga sudah menahan beberapa oknum yang diduga terlibat langsung dalam praktik mafia sepak bola. (T/R06/P2)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Timnas Futsal Putri Indonesia Menang Telak, Raih 7-0 Lawan Myanmar

Rekomendasi untuk Anda

MINA Sport
MINA Sport
MINA Sport
Kolom
Feature