WAKIL MENLU IRAN: SAUDI ULANGI KESALAHAN DI LIBYA DAN SURIAH

Wakil Menteri Luar Negeri Iran untuk urusan Arab dan Afrika, Hossein Amir Abdollahian. (Foto: AFP/Sabah Arar)
Wakil Menteri Luar Negeri untuk urusan Arab dan Afrika, Hossein Amir Abdollahian. (Foto: AFP/Sabah Arar)

Teheran, 19 Jumadil Akhir 1436/8 April 2015 (MINA) – Wakil Menteri Luar Negeri Iran untuk urusan Arab dan Afrika, Hossein Amir Abdollahian, menilai serangan di mengulang kesalahan terhadap Libya dan Suriah.

Abdollahian telah memperingatkan Arab Saudi terkait serangan ke Yaman dengan mengatakan, langkah tersebut benar-benar bertentangan dengan kepentingan daerah Saudi yang dapat mengulangi apa yang terjadi dengan Libya dan Suriah.

Pernyataan itu disampaikan dalam pertemuan dengan utusan khusus untuk urusan Timur Tengah, Gong Xiaosheng, di Teheran, Selasa malam (7/4), Mehr News Agency (MNA) yang dikutip Mi’raj Islamic News Agency (MINA), melaporkan.

Abdollahian menegaskan, krisis di Yaman hanya bisa diselesaikan melalui “cara-cara politik”, gencatan senjata dan dan dialog nasional di antara semua pihak dalam konflik.

Dia menekankan untuk “kembali ke belakang”, di mana krisis di Timur Tengah yang dipicu oleh campur tangan asing telah menciptakan panggung bagi munculnya kelompok teroris baru yang dampaknya menyebar ke wilayah lain di dunia.

Wakil Menteri juga memuji kebijakan luar negeri China dan menyeru pemerintah Beijing untuk memainkan peran yang lebih aktif dalam mencegah menyebarnya ketegangan di seluruh dunia. (T/P001/R11)

Mi’raj Islamic News Agency (MINA)

Wartawan: Rudi Hendrik

Editor:

Ikuti saluran WhatsApp Kantor Berita MINA untuk dapatkan berita terbaru seputar Palestina dan dunia Islam. Klik disini.

Comments: 0