Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Walla: Hamas Tolak Berikan Rincian Tentara Israel yang Hilang

Rudi Hendrik - Sabtu, 3 Maret 2018 - 20:50 WIB

Sabtu, 3 Maret 2018 - 20:50 WIB

118 Views

Sebuah papan iklan di Gaza City, 29 Desember 2017, menyatakan tentara Israel Sersan Oron Shaul masih hidup. (Foto: AP)

Sebuah papan iklan di Gaza City, 29 Desember 2017, menyatakan tentara Israel Sersan Oron Shaul masih hidup. (Foto: AP)

Tel Aviv, MINA – Hamas menolak permintaan intelijen Mesir untuk mengungkapkan rincian tentang status tentara Pasukan Pertahanan Israel (IDF) yang dinyatakan tewas dalam perang di Jalur Gaza 2014, menurut laporan situs berita Walla di Tel Aviv.

Walla juga melaporkan,  Hamas menolak memberi informasi kepada Mesir tentang orang-orang Israel lainnya yang hilang dan diyakini berada di Gaza, demikian Times of Israel melaporkan.

Surat kabar Lebanon Al-Akhbar melaporkan pada Sabtu (3/3), Hamas memberi tahu Mesir bahwa pihaknya tidak akan menegosiasikan masalah tersebut, kecuali jika Israel memberikan sebuah komitmen untuk melaksanakan semua klausul kesepakatan Shalit 2011, saat Pemerintah Tel Aviv membebaskan lebih dari 1.000 tahanan Palestina.

Telah lama dilaporkan dan diyakini bahwa dua tentara IDF yang hilang di Gaza pada perang tahun 2014, Sersan Oron Shaul dan Letnan Hadar Goldin, telah dibunuh oleh Hamas dan jenazahnya ditahan hingga kini.

Baca Juga: Israel Sahkan RUU Baru Bolehkan Pemukim Ilegal Kuasai Tanah di Tepi Barat

Namun, upaya nyata Hamas untuk mencapai kesepakatan serupa seperti pada tahun 2011, telah mendorong kepercayaan bahwa Shaul dan Goldin tidak terbunuh. (T/RI-1/RS1)

 

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Tembok Pemisah Tepi Barat Runtuh Akibat Hujan Deras

Rekomendasi untuk Anda