Kabul, MINA – Wakil Presiden (Wapres) RI Jusuf Kalla beserta rombongan bertolak menuju Afghanistan, Selasa (27/2), melalui Pangkalan Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.
Wapres diagendakan akan melawat ke Afghanistan pada 27 Februari – 1 Maret 2018. Dalam lawatannya ke Afghanistan, Wapres diagendakan akan menjadi pembicara tamu dan berbagi pengalaman dalam upaya perdamaian di Kabul Peace Process.
Lawatan ini juga sekaligus menjadi tindak lanjut memberikan dukungan bagi proses perdamaian di Afghanistan.
Pada 12 Februari lalu, Wapres Jusuf Kalla menerima rombongan delegasi perdamaian Afghanistan, High Peace Council (HPC), yang hadir di Kantor Wakil Presiden di Jakarta, didampingi oleh Menteri Luar Negeri RI Retno L.P Marsudi dan Duta Besar Afghanistan untuk Indonesia Roya Rahmani.
Baca Juga: Kelelahan Meningkat, Banyak Tentara Israel Enggan Bertugas
Menlu Retno pada kesempatan itu mengatakan, pertemuan tersebut merupakan kelanjutan dari pembahasan mengenai perwujudan dan proses perdamaian di Afghanistan, di mana Pemerintah Indonesia mendukung penuh upaya tersebut.
Komitmen dukungan perdamaian di Afghanistan juga telah dinyatakan oleh Presiden RI Joko Widodo melalui kunjungan kenegaraan ke negara tersebut pada 29 Januari 2018, yang merupakan kunjungan kedua Presiden Indonesia setelah kunjungan kenegaraan Presiden Soekarno pada 1961. (R/R04/RI-1)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: Bahas Krisis Regional, Iran Agendakan Pembicaraan dengan Prancis, Jerman, Inggris