Image for large screens Image for small screens

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Damai di Palestina = Damai di Dunia

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Warga Amerika Kecam Kejahatan Israel Terhadap Palestina

Zaenal Muttaqin - Sabtu, 8 Juli 2023 - 16:03 WIB

Sabtu, 8 Juli 2023 - 16:03 WIB

10 Views

New York, MINA – Sejumlah warga Amerika Serikat pada Jumat (7/7), melakukan aksi solidaritas di jalan-jalan negara bagian New York, Paterson dan Illinois, mengecam agresi Israel terhadap rakyat Palestina, dan menolak kejahatan pendudukan terhadap kota dan kamp Jenin di Tepi Barat utara.

Pawai solidaritas diselenggarakan di depan markas besar Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) kota New York, dan di kota Patterson, New Jersey, Chicago, Illinois, yang menuntut diakhirinya agresi Israel dan kejahatan terhadap rakyat Palestina.

Peserta pawai menurut laporan media Quds Press, menyerukan perlunya “intervensi dari pemerintah Amerika Serikat  dan lembaga pembuat keputusan di Washington untuk menahan dan meminta pertanggungjawaban pendudukan Israel atas kejahatannya terhadap rakyat Palestina.

Juga mendesak untuk menghentikan teror pemukim terhadap warga Palestina yang tidak bersalah.

Baca Juga: Situasi Kemanusiaan di Tepi Barat Terus Memburuk

Pekan lalu, tentara pendudukan melancarkan operasi militer besar-besaran terhadap kota dan kamp pengungsi Jenin, yang berlangsung selama 48 jam, di mana 12 warga Palestina meningga dan puluhan lainnya luka-luka, serta menyebabkan kerusakan besar pada infrastruktur. (T/B04/P1)

Mi’raj News Agency (MINA)

Baca Juga: Israel Masih Larang Bantuan Kemanusiaan Masuk ke Gaza

Rekomendasi untuk Anda