Rafah, MINA – Mesir akan memastikan warga Palestina dari Jalur Gaza melakukan perjalanan ke Arab Saudi mulai hari Ahad (3/3) untuk umrah melalui perbatasan Rafah, ini adalah pertama kalinya dalam empat tahun.
Bulan lalu, Yusuf Ideis, Menteri Agama Palestina, mengumumkan dimulainya kembali perjalanan Umrah dari Jalur Gaza yang diblokade menyusul jeda empat tahun terakhir.
Menurut sumber-sumber kementerian, gelombang pertama jemaah haji akan berangkat dari Gaza ke Arab Saudi pada 3 Maret.
Ini termasuk setidaknya 800 jamaah haji yang telah memperoleh dokumentasi perjalanan yang diperlukan dari pemerintah Saudi, kata sumber itu.
Baca Juga: Israel kembali Serang RS Kamal Adwan, Sejumlah Fasilitas Hancur
“Kantor perusahaan perjalanan ziarah di Gaza telah dibanjiri oleh mereka yang ingin melakukan perjalanan suci,” Awad Abu Mazkour, Ketua Perusahaan Haji dan Umrah Gaza, mengatakan kepada Anadolu Agency.
Sejak akhir 2014, warga Gaza tidak dapat melakukan ziarah ke Arab Saudi, karena Mesir terus menutup perbatasan Rafah.
Pada bulan Januari, pihak berwenang Mesir melonggarkan pembatasan perjalanan melalui persimpangan, yang menghubungkan Gaza ke Semenanjung Sinai Mesir. (T/RS2/RS3)
Mi’raj News Agency (MINA)
Baca Juga: RSF: Israel Bunuh Sepertiga Jurnalis selama 2024